Tampilkan di aplikasi

Permisalan matahari terbenam

Majalah Arrisalah - Edisi 236
30 Maret 2021

Majalah Arrisalah - Edisi 236

Matahari terbenam

Arrisalah
Rasulullah mengabarkan tentang keadaan manusia di kuburnya. Salah satu pemandangan yang akan disaksikan khusus orang beriman kelak bahwa ia akan diperlihatkan keadaan seperti matahari saat terbenam. Terbenamnya matahari mungkin suatu rutinitas alam yang biasa dilalui manusia tatkala di dunia. Sedikit beda bagi mereka orang beriman. Ia merupakan tanda waktu magrib tiba, dan waktu untuk segera menutup pintu, jendela dan bejana-bejana. Lantaran setan hendak berkelayapan.

Tatkala seorang mukmin telah dipersinggahkan di kuburnya, saat semua dimensi telah menjadi gelap gulita, ia akan diperlihatkan penampakan matahari saat terbenam. Saat beralihnya waktu siang menuju petang. Sebagaimana Rasulullah bersabda, Dari Jabir bin Abdillah radhiyallahu ‘anhu dari Nabi n beliau bersabda: “Jika mayit masuk ke dalam kubur, maka di perlihatkannya matahari ketika akan tenggelam, kemudian ia akan mengusap kedua matanya seraya berkata; “Biarkanlah aku shalat.” (HR. Ibnu Majah: 4262)

Tatkala melihat terbenamnya matahari, mayit beriman tersebut bergegas mengusap wajahnya, seolah ia habis tertidur pulas beberapa saat, lalu teringat untuk mengerjakan shalat, dan tak ingin terlewat, lantaran waktu telah beranjak petang dan magrib akan segera datang. Ia merasa seolah masih berada di dunia dan ingin beribadah maksimal sebelum datang ajal.
Baca selengkapnya di edisi ini

Selengkapnya
DARI EDISI INI