Tampilkan di aplikasi

Buku Buku Sekolah Elektronik (BSE) hanya dapat dibaca di aplikasi myedisi reader pada Android smartphone, tablet, iPhone dan iPad.

Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti
Baca   Unduh

Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti

SMA/MA/SMK/MAK Kelas X - Kurikulum 2013 - Edisi revisi 2017

Buku ini disusun berdasarkan amanat Permendikbud Nomor 59 Tahun 2014 tentang Standar Isi Kurikulum 2013. Sedangkan sistematika penyusunan buku didasarkan pada Permendikbud Nomor 65 Tahun 2013 tentang Standar Proses. Dalam standar proses, pembelajaran dilakukan dengan memaksimalkan kemapuan siswa melalui pendekatan saintifik melalui langkah-langkah mengamati, menanya, mencoba, menalar, dan mengomunikasikan. Selanjutnya, langkah-langkah tersebut diintegrasikan ke dalam penulisan buku melalui proses dan rubrikasi Membuka Relung Hati (mengamati), Mengkritisi Sekitar Kita (menanya), Memperkaya Khazanah Peserta Didik (menalar), Menerapkan Perilaku Mulia (mencoba dan mengomunikasikan).

Akhirnya, penulis menyadari sepenuh hati bahwa dalam penulisan buku ini masih banyak terdapat kekurangan dan kelemahan baik dari segi cakupan materi maupun sistematika dan pemilhan bahasa yang digunakan. Oleh karena itu, kepada para pembaca atau pengguna buku ini baik siswa maupun guru sangat diharapkan kritik dan saran untuk penyempurnaan buku ini dan kepada Allah Swt. kami berserah diri.

Ikhtisar Lengkap   
Penulis: Endi Suhendi Zen, MA / Nelty Khairiyah, Dra, Hj, M.Ag
Editor: Samsunisa Lestiyaningsih, Dra, M.Si

Penerbit: Buku Sekolah Elektronik (BSE)
ISBN: 9786024270421
Terbit: Maret 2016 , 209 Halaman










Ikhtisar

Buku ini disusun berdasarkan amanat Permendikbud Nomor 59 Tahun 2014 tentang Standar Isi Kurikulum 2013. Sedangkan sistematika penyusunan buku didasarkan pada Permendikbud Nomor 65 Tahun 2013 tentang Standar Proses. Dalam standar proses, pembelajaran dilakukan dengan memaksimalkan kemapuan siswa melalui pendekatan saintifik melalui langkah-langkah mengamati, menanya, mencoba, menalar, dan mengomunikasikan. Selanjutnya, langkah-langkah tersebut diintegrasikan ke dalam penulisan buku melalui proses dan rubrikasi Membuka Relung Hati (mengamati), Mengkritisi Sekitar Kita (menanya), Memperkaya Khazanah Peserta Didik (menalar), Menerapkan Perilaku Mulia (mencoba dan mengomunikasikan).

Akhirnya, penulis menyadari sepenuh hati bahwa dalam penulisan buku ini masih banyak terdapat kekurangan dan kelemahan baik dari segi cakupan materi maupun sistematika dan pemilhan bahasa yang digunakan. Oleh karena itu, kepada para pembaca atau pengguna buku ini baik siswa maupun guru sangat diharapkan kritik dan saran untuk penyempurnaan buku ini dan kepada Allah Swt. kami berserah diri.

Pendahuluan / Prolog

Kata pengantar
Segala puji bagi Allah Swt. atas segala karunia dan nikmat-Nya sehingga Alhamdulillah penulisan buku teks siswa Pendidikan Agamas Islam dan Budi Pekerti Kelas X ini dapat diselesaikan sesuai dengan harapan. Buku ini disusun berdasarkan amanat Permendikbud Nomor 59 Tahun 2014 tentang Standar Isi Kurikulum 2013. Sedangkan sistematika penyusunan buku didasarkan pada Permendikbud Nomor 65 Tahun 2013 tentang Standar Proses.

Dalam standar proses, pembelajaran dilakukan dengan memaksimalkan kemapuan siswa melalui pendekatan saintifik melalui langkah-langkah mengamati, menanya, mencoba, menalar, dan mengomunikasikan. Selanjutnya, langkah-langkah tersebut diintegrasikan ke dalam penulisan buku melalui proses dan rubrikasi Membuka Relung Hati (mengamati), Mengkritisi Sekitar Kita (menanya), Memperkaya Khazanah Peserta Didik (menalar), Menerapkan Perilaku Mulia (mencoba dan mengomunikasikan).

Penulisan buku ini juga menitikberatkan pada lima aspek Pendidikan Agama Islam, yaitu aspek al-Qur’ān – Hadis, aspek akidah/keimanan, aspek akhlak, aspek fikih/ibadah, dan aspek tarikh/sejarah peradaban Islam dengan cakupan materi masing-masing aspek sebagai berikut.

1. Aspek al-Qur’ān – Hadis meliputi: A. Al-Qur’ān surat al-Ḥujurat/49: 10 dan 12 serta Hadis tentang kontrol diri, prasangka baik, dan persaudaraan. B. Al-Qur’ān surat al-Isra’/17: 32, dan Q.S. an-Nûr/24 : 2, serta Hadis tentang larangan pergaulan bebas dan perbuatan zina.
2. Aspek akidah/keimanan meliputi: A. Al-Asma’u al-Husna: al-Karim, al-Mu’min, al-Wakil, al-Matin, al-Jami’, al-‘Adl, dan al-Akhir. B. Iman kepada malaikat-malaikat Allah Swt.
3. Aspek akhlak meliputi: A. Ketentuan berpakaian sesuai syariat Islam.B. Manfaat kejujuran dalam kehidupan sehari-hari. C. Semangat keilmuan.
4. Aspek fikih/ibadah meliputi: A. Kedudukan al-Qur’ān, Hadis, dan ijtihad sebagai sumber hukum Islam. B. Hikmah ibadah haji, zakat, dan wakaf bagi individu dan masyarakat.
5. Aspek tarikh/sejarah peradaban Islam meliputi: A. Substansi, strategi, dan penyebab keberhasilan dakwah Nabi Muhammad saw di Makkah. B. Substansi, strategi, dan keberhasilan dakwah Nabi Muhammad saw. di Madinah.

Semua materi di atas ditulis dan disusun secara sederhana namun sistematis sesuai dengan tingkat kebutuhan dan kompetensi peserta didik pada jenjang SMA kelas X. Akhirnya, penulis menyadari sepenuh hati bahwa dalam penulisan buku ini masih banyak terdapat kekurangan dan kelemahan baik dari segi cakupan materi maupun sistematika dan pemilhan bahasa yang digunakan. Oleh karena itu, kepada para pembaca atau pengguna buku ini baik siswa maupun guru sangat diharapkan kritik dan saran untuk penyempurnaan buku ini dan kepada Allah Swt. kami berserah diri.

Jakarta, Maret 2016
Tim Penulis

Daftar Isi

Sampul
Kata pengantar
Daftar isi
Bab 1 : Aku selalu dekat dengan Allah swt.
Bab 2 : Berbusana muslim dan muslimah cermin kepribadian dan keindahan
Bab 3 : Mempertahankan kejujuran sebagai cermin kepribadian
Bab 4 : Al-Qur'an dan Hadis adalah pedoman hidupku
Bab 5 : Meneladani perjuangan Rasulullah saw di Mekah
Bab 6 : Meniti hidup dengan kemuliaan
Bab 7 : Malaikat selalu bersamaku
Bab 8 : Hikmah ibadah haji, zakat, dan wakaf dalam kehidupan
Bab 9 : Meneladani perjuangan dakwah Rasulullah saw. di Madinah
Bab 10 : Nikmatnya mencari ilmu dan indahnya berbagi pengetahuan
Bab 11 : Menjaga martabat manusia dengan menjauhi pergaulan bebas dan zina
Daftar pustaka
Glosarium
Profil penulis
Profil penelaah
Profil editor