Tampilkan di aplikasi

Golden Hills: Kecil, keren

Majalah Housing Estate - Edisi 172
12 Desember 2018

Majalah Housing Estate - Edisi 172

Meskipun kecil, rumahnya terkesan luas dan berkelas. / Foto : Istimewa

Housing Estate
Rumah di perumahan Golden Hills (15 ha) besutan Golden Land (GNA Group) di Jl Raya Pahlawan, Prumpung, Gunung Sindur (Bogor), hasil rancangan GNA Architect ini harganya sengaja di set up sesuai dengan daya beli generasi milenial. Begitu pula desain bangunannya, dirancang selaras dengan keinginan dan gaya hidup konsumen berusia di bawah 40 tahun itu.

“Menurut kami, desain rumah kekinian untuk generasi milenial itu tipenya kecil, modelnya keren, dan plafonnya tinggi (high ceiling). Jadi, walaupun kecil, rumahnya terkesan lega,” kata Bernadetta Ratna Niken, Prinsipal GNA Architect. Karena itu arsitek lulusan UGM ini mendesain bangunan rumah kecil satu lantai di Golden Hills itu dengan ketinggian plafon mencapai 4 meter.

Gaya desainnya moderen tropis dengan bentuk atap perisai, dinding fasad dilapis homogeneous tile bercorak batu alam, dikombinasi banyak jendela kaca berbingkai aluminium warna cokelat. Walhasil, meskipun kecil, rumahnya juga tampak berkelas. “Keren deh,” tukasnya.

Tidak hanya model rumah. Developer juga merancang lingkungan perumahan sesuai dengan selera target pasarnya. Misalnya, untuk privasi dan keamanan, seluruh rumah dikembangkan dalam klaster yang dilengkapi kamera CCTV dan dijaga satpam 24 jam, ada jaringan WiFi, serta fasilitas sport club dan taman-taman yang dirancang instragramable.

Perumahan yang baru dipasarkan menjelang tutup tahun 2018 ini, menawarkan rumah tipe Asisi dengan luas bangunan 30 m2 dan kaveling 6 x 10 m2 berisi dua kamar tidur seharga Rp358 jutaan tunai atau Rp390 jutaan bila dibeli dengan KPR. Ada juga tipe Cortona 36/72 (6 x 12), juga satu lantai dengan dua kamar tidur, seharga Rp427 jutaan (tunai) atau Rp465 jutaan (KPR). Kemudian tipe Andalusia 60/98 (7 x 14) tiga kamar tidur seharga Rp641 jutaan (tunai) atau Rp697 jutaan (KPR).
Majalah Housing Estate di aplikasi myedisi reader pada Android smartphone, tablet, iPhone dan iPad.
Baca selengkapnya di edisi ini

Selengkapnya
DARI EDISI INI