Tampilkan di aplikasi

Cukup satu pipa untuk air dingin dan panas

Majalah Idea - Edisi 163
5 Desember 2016

Majalah Idea - Edisi 163
Idea
Permasalahan soal air tak ada habisnya. Salah satunya adalah masalah distribusi air yang tak lancar dan tak aman yang dapat mencemari air itu sendiri.

Ibarat urat nadi bagi manusia, pipa sangat berperan dalam seluruh aktivitas mulai memasak, mencuci, ataupun mandi, serta semua aktivitas yang me merlukan air. Karenanya, kondisi sistem perpipaan ini sudah selayaknya prima. Sistem perpipaan yang ideal, seluruh komponen penyusunnya haruslah aman, mudah dipasang, kuat, dan awet. Dan perangkat terpenting dari sistem perpipaan ini adalah pipa.

Selama ini ada beragam jenis pipa yang kita kenal. Masing-masing dipro duksi untuk kebutuhan dan penggunaan tertentu.

Sebut saja pipa besi cor untuk aplikasi air dingin; pipa baja yang bisa digunakan untuk aplikasi air panas, air dingin, dan air buangan; pipa PVC yang hanya bisa digunakan untuk aplikasi air dingin dan lainnya tetapi tidak disarankan untuk air panas.

Satu Pipa untuk Air Dingin dan Panas Seiring berkembangnya zaman dan teknologi yang semakin maju, muncullah sebuah inovasi di bidang perpipaan ini. Sebuah inovasi teknologi yang memberi solusi bagi permasalahan pipa selama ini. Solusi pipa yang lebih praktis, aman dan tahan lama. Satu pipa untuk saluran air panas dan air dingin bertekanan.

Pipa yang dibuat dari material polypropylene yang dirancang khusus untuk mengalirkan air panas mau pun dingin bertekanan dengan jenjang produk yang luas. Material polypropylene random (PPR) tipe 3 yang sangat ringan ini memudahkan transportasi dan instalasinya. Material ini juga ramah lingkungan karena dapat di daur ulang dan dibakar dengan meng gunakan mesin pembakar sampah.
Majalah Idea di aplikasi myedisi reader pada Android smartphone, tablet, iPhone dan iPad.
Baca selengkapnya di edisi ini

Selengkapnya
DARI EDISI INI