Tampilkan di aplikasi

Wisata religi khas Wong Kito

Majalah Intisari - Edisi 659
18 Agustus 2017

Majalah Intisari - Edisi 659

Al-quran raksasa berbentuk lembaran kayu yang dipasang seperti jendela di bangunan bertingkat lima.

Intisari
Ayat Al Qur’an Al Akbar merupakan mahakarya asli Wong Kito berupa Alquran yang dipahat di permukaan kayu tembesu berukuran panjang 177 cm, lebar 140 cm, dan tebal 2,5 cm. Museum Alquran raksasa berlokasi di Jalan M. Amin Fauzi, Kecamatan Gandus, Palembang. Tepatnya di Pondok Pesantren Al Ihsaniyah Gandus Palembang. Bagi wisatawan yang berasal dari luar kota, akses menuju lokasi bisa dimulai dari Bandara Sultan Mahmud Badaruddin II.

Selanjutnya naik transportasi umum seperti Trans Musi, turun di Halte Jembatan Musi II, kemudian dilanjut naik angkot jurusan Gandus. Sesi terakhir perjalanan yang saya tempuh melewati jalan desa yang tidak mulus dengan pemandangan rumah-rumah yang berdiri di atas rawa. Setelah menemukan papan nama bertuliskan Pondok Pesantren Al Ihsaniyah, mobil belok ke kanan, lalu lurus.

Tak lama kemudian, kami pun sampai. Di kawasan ponpes yang didirikan oleh Dr. H. Marzukie Ali ini terdapat area parkir dan pondok-pondok tempat penjualan cenderamata. Museum berada di seberang ponpes, bersebelahan dengan rumah pemiliknya. Untuk masuk, kami membayar tiket sebesar Rp5.000 per orang. Bangunan museum tampak seperti rumah tinggal pada umumnya.

Namun, siapa sangka di dalamnya tersimpan karya seni yang mendunia. Setelah melepas alas kaki, saya memasuki museum. Di dalam, mata langsung disambut Alquran raksasa berbentuk lembaran kayu yang dipasang seperti jendela di bangunan bertingkat lima. Rasa takjub langsung memenuhi ruang hati. Lantunan ayat suci Alquran yang diputar dari file berformat MP3, membuat suasana museum kental dengan nuansa religi.
Majalah Intisari di aplikasi myedisi reader pada Android smartphone, tablet, iPhone dan iPad.
Baca selengkapnya di edisi ini

Selengkapnya
DARI EDISI INI