Tampilkan di aplikasi

Tokoh penting di MotoGP – Ramon Forcada, kuncian Jorge Lorenzo

Tabloid Motor Plus - Edisi 905
11 Juli 2016

Tabloid Motor Plus - Edisi 905

Setelah berita kepindahan Jorge Lorenzo dari Yamaha ke Ducati musim depan, nama Ramon Forcada mulai rajin disebut di berbagai media. / Foto : Yamaha MotoGP

Motor Plus
Setelah berita kepindahan Jorge Lorenzo dari Yamaha ke Ducati musim depan, nama Ramon Forcada mulai rajin disebut di berbagai media. Ramon yang menjabat Crew Chief tim Lorenzo saat ini dibujuk JL99 untuk ikut hijrah ke Ducati. Hal itu sangat wajar. Sebab, bisa dibilang Ramon adalah kuncian Lorenzo bisa cepat di atas sirkuit.

Bagi Lorenzo, pria asal Spanyol ini adalah mekanik yang paling tahu tentang dirinya. Sejak pertama datang ke kelas MotoGP (2008) hingga sekarang, Ramon selalu menjadi orang kepercayaan Lorenzo di paddock. Makanya, Lorenzo ngebet ngajak Forcada ke Ducati. “Untuk saya, Ramon adalah salah satu teknisi suspensi terbaik di dunia. Dia punya banyak pengalaman dan kemampuan yang mengagumkan. Sayang, dia tidak mau ikut bersama saya ke Ducati.

Maverick Vinales sangat beruntung akan dipegang mekanik seperti dirinya,” ucap Lorenzo. Ramon memang terkenal gape dalam menyesuaikan suspensi seperti keinginan pembalap. Wajar, Ramon memulai karirnya di Grand Prix sebagai teknisi Showa. Setelah itu baru melanjutkan karir sebagai mekanik tim yang sempat melayani beberapa pembalap mebesar seperti Alex Criville, Alex Barros, John Kocinski hingga Casey Stoner pernah dipegangnya.

“Dari sekian banyak pembalap yang pernah saya pegang, ada dua pembalap yang sangat cepat. Pertama Stoner yang bisa cepat di motor yang sebenarnya tidak cepat. Paling cepat sudah pasti Lorenzo. Dia juga pembalap pintar dengan catatan waktu yang sangat stabil disetiap lap,” puji Ramon. Sebenarnya, hubungan Lorenzo dan Ramon Forcada tidak 100% baik. Diakhir tahun 2014 Lorenzo sempat kepikiran mengganti Forcada dengan mekanik top lainnya. Ini jadi imbas hasil buruk yang diraih Lorenzo sepanjang tahun 2014. Namun, Lorenzo menggagalkan niatan tersebut. Hasilnya, Lorenzo dan Forcada berhasil mengamankan gelar juara dunia MotoGP ke-3 bagi keduanya. Nah, mulai tahun depan Ramon akan menjalani babak baru dari karirnya di MotoGP.
Tabloid Motor Plus di aplikasi myedisi reader pada Android smartphone, tablet, iPhone dan iPad.
Baca selengkapnya di edisi ini

Selengkapnya
DARI EDISI INI