Tampilkan di aplikasi

First Ride Kawasaki W175, motor modern rasa retro

Tabloid Motor Plus - Edisi 979
7 Desember 2017

Tabloid Motor Plus - Edisi 979

Handlingnya juga cukup oke untuk diajak bermanuver ria. / Foto : Indra GT

Motor Plus
POSISI RIDING. Duduk di atas Kawasaki W175 bukan masalah untuk rata-rata orang Indonesia. Pasalnya untuk tester EM-Plus yang memiliki tinggi 173 cm dan berat 55 kg, motor ini tergolong sangat mudah untuk dikendarai. Tinggi joknya yang hanya 77,5 cm dari permukaan tanah membuat kedua kaki jelas menapak dengan sempurna.

Selain itu, joknya yang empuk plus desain jahitan dengan nuansa retro menjadi nilai plus dari Kawasaki W175. Setangnya yang cukup lebar, membuat pengendaranya tidak mudah pegal. Namun, untuk rider dengan tinggi di atas 170 cm, nampaknya posisi setangnya terasa sedikit kurang tinggi, sehingga perlu ditambah dengan raiser.

RIDING IMPRESSION. Putar kunci nyalakan starter, tidak ada sesuatu yang spesial. Bunyi dari mesin terlalu modern dan halus berbanding terbalik dengan tampilannya yang klasik banget. Ditambah lagi, absennya kick starter membuat kesan retronya tidak terlalu terasa. Motor klasik lebih asyik kalau nyalainnya ditendang kan? Hehehe...

Namun, tarikan awal dari motor ini terasa sangat menyenangkan. Tarikannya sudah terasa di putaran rendah, tapi sayangnya tidak terbaca di spidometer, karena tidak ada takometernya. Kawasaki sendiri mengklaim power maksimal dari W175 mencapai 12.8 dk/7.500 rpm dan torsi 13.2 Nm/6.000 rpm Terasa mudah untuk mencapai kecepatan 70-80 km/jam dengan motor ini.
Tabloid Motor Plus di aplikasi myedisi reader pada Android smartphone, tablet, iPhone dan iPad.
Baca selengkapnya di edisi ini

Selengkapnya
DARI EDISI INI