Tampilkan di aplikasi

Agar mobil tak bolak-balik rumah sakit

Tabloid NOVA - Edisi 1599
15 Oktober 2018

Tabloid NOVA - Edisi 1599

Bak manusia, mobil juga punya umur dan tenaga. Bila tak dijaga, tak jamin, deh, akan sehat dan bugar senantiasa. / Foto : ISTOCK

NOVA
Mobil memang benda tak bernyawa. Tapi masa iya, kita tidak boleh menyayanginya seperti kita menyayangi diri kita? Sama seperti kita, mobil pun perlu kita rawat kesehatannya. Selain agar si roda empat tetap sehat dan segar ketika membelah jalanan, mobil yang rusak pastilah bakal lebih merepotkan.

Lebih dari itu, mobil yang sering sakit juga pasti akan bikin pengeluaran bengkak tak terduga. Duh, sudah cukuplah kita mengabaikannya! “Terkadang yang kita suka lupa itu adalah beli mobil, tahu cara pakainya, tapi enggak tahu cara merawatnya. Padahal, tanggung jawab itu dibutuhkan. Biaya untuk servis, atau lainnya,” kata Agustianto Beding, redaktur majalah JIP dan instruktur Brain Based Driving dari OTOMOTIF.

Ya, ketika mobil sudah terparkir manis di garasi dan kerap kita gunakan ke mana pun pergi, tentu tanggung jawab untuk senantiasa merawatnya adalah hal yang teramat wajib. Bila tidak, barangkali si roda empat kesayangan pun ogah menjadi “sahabat setia” kita.

Cara membuatnya tetap sehat, tentu sangat mudah. Selain dengan membawanya servis berkala ke bengkel, Anda juga bisa menjaganya dengan memberi perhatian lebih.

Ah, repot! Eitsss, tunggu dulu. Semua mudah, asal Anda sudah kenal betul bagian mobil mana yang rentan penyakit. Tak perlu bingung, karena kami telah hadirkan ulasannya. Langsung simak, yuk!
Tabloid NOVA di aplikasi myedisi reader pada Android smartphone, tablet, iPhone dan iPad.
Baca selengkapnya di edisi ini

Selengkapnya
DARI EDISI INI