Tampilkan di aplikasi

Raffi Ahmad, akibat benjolan, Raffi Ahmad harus irit bicara

Tabloid NOVA - Edisi 1639
22 Juli 2019

Tabloid NOVA - Edisi 1639

Raffi Ahmad, Nagita Slavina, dan Rafathar saat berlibur di Sidney.

NOVA
Seperti kita tahu, kondisi tubuh Raffi Ahmad lagi enggak sehat. Pada leher presenter terkenal ini terdapat benjolan di area pita suaranya. Akibat benjolan itu, suara Raffi kerap jadi serak. “Sebenarnya benjolan itu bukan benjolan yang gimana.

Benjolan di pita suara karena memang over used,” kata Raffi pelan saat ditemui NOVA beberapa waktu lalu. Ya, maklum saja, pekerjaan Raffi kan memang cukup padat, rata-rata membuatnya selalu banyak bicara. Meski begitu, suami Nagita Slavina ini mengaku jika suara seraknya tersebut sudah dialaminya cukup lama.

“Dulu kan enggak terlalu khawatir, tapi enggak hilanghilang (suara seraknya). Sudah dua tahun lebih enggak balik-balik. Kalau misal suara serak terus, tenggorokan jadi radang terus,” cerita Raffi.

Masalahnya, meski jelas-jelas sakit, Raffi mengaku belum berobat secara serius. Dia baru mengecek ke dokter saja. Jadi belum dicek lebih detail lagi. Alasannya, karena Raffi mengaku belum punya waktu untuk memeriksakan diri. Katanya, “Tadinya mau coba cek di dokter Indonesia, mungkin nanti mau ke luar (negeri) juga untuk perbandingan.

Tapi belum, waktunya masih belum ada.” Yang jelas, akibat sakit itu, Raffi mengaku merasakan banyak pantangan, salah satunya enggak dibolehin minum es.

Harus Dibiopsi Belakangan Raffi terlihat kembali memeriksakan kesehatannya itu ke salah satu dokter THT di Jakarta Selatan, seperti yang tampak pada Vlog RANS Entertainment yang rilis beberapa hari lalu. Pada vlog itu, Raffi ditemani Nagita dan Rafathar saat cek ke dokter.

Pada pemeriksaan itu, hidung Raffi dimasukkan sebuah alat untuk mengecek benjolan yang terdapat pada pita suaranya itu. “Itu kan benjolan tuh, kemungkinan polip. Tapi kalau buat memastikan, sebaiknya kita biopsi,” jelas dokter. Dokter bilang kalau benjolan yang dialami Raffi itu harusnya diangkat untuk segera diperiksa lebih lanjut. Jadi nantinya dokter akan mengambil jaringan benjolan itu, kemudian diperiksa.
Tabloid NOVA di aplikasi myedisi reader pada Android smartphone, tablet, iPhone dan iPad.
Baca selengkapnya di edisi ini

Selengkapnya
DARI EDISI INI