Tampilkan di aplikasi

Bebas, film Korea rasa Indonesia

Tabloid NOVA - Edisi 1648
24 September 2019

Tabloid NOVA - Edisi 1648

Pemeran film Bebas remaja

NOVA
Bukannya harus selalu mengikuti empunya, film adaptasi juga memberikan kebebasan karya bagi kolaborasi penulis dan sang sutradara. Kisah persahabatan rasanya jarang sekali diangkat ke layar lebar hingga meraup kesuksesan besar.

Namun jangan salah, kisah persahabatan yang dikemas dalam film Korea Selatan berjudul Sunny ini berbeda cerita. Film yang digarap dan ditulis Kang Hyeong-cheol ini masuk dalam jajaran film terlaris Korea Selatan, dengan angka penjualan tiket yang cukup fantastis pada 2011 silam.

Kesuksesan tersebut juga mengantarkan Sunny ke berbagai negara sebagai film adaptasi. Seperti film remake versi Amerika (Bye Bye Bye), Vietnam (Go Go Sisters), serta Jepang (Sunny: Tsuyoi Kimochi Tsuyoi Ai).

Kini Sunny akhirnya sampai ke Indonesia dengan remake berjudul Bebas yang digarap langsung oleh Riri Riza dan produser sekaligus penulis Mira Lesmana Tenang, Riri dan Mira menyulap alur cerita dan latar belakang film ini jadi bercita rasa Indonesia. Hingga menjadikan Bebas terlepas dari embel-embel Sunny.

Ada dua hal yang terlihat sekali perubahannya, jika kita sudah menonton keduanya, yakni latar waktu cerita dan susunan tokohnya. Dalam film aslinya, penonton akan diajak untuk mengikuti kisah geng perempuan di sebuah SMA homogen yang mereka beri nama geng Sunny.

Sedangkan remake Indonesia, penonton akan diajak untuk mengikuti geng persahabatan SMA yang diberi nama Bebas, dengan formasi lima perempuan dan satu laki-laki Versi remajanya diperankan oleh Maizura (Vina), Sheryl Sheinafia (Kris), Agatha Pricilla (Jessica), Zulfa Maharani (Gina), Lutesha (Suci), dan Baskara Mahendra (Jojo). “Kenapa kami pilih lima cewek dan satu cowok? Karena kami memutuskan ini sekolah campur,” ucap Mira Lesmana
Tabloid NOVA di aplikasi myedisi reader pada Android smartphone, tablet, iPhone dan iPad.
Baca selengkapnya di edisi ini

Selengkapnya
DARI EDISI INI