Tampilkan di aplikasi

All New Mazda2 GT 2016, my personal taste

Tabloid OTOMOTIF - Edisi 48-XXVIII
10 April 2019

Tabloid OTOMOTIF - Edisi 48-XXVIII

Pelek Advan RGII kontras dengan bodi putihnya.

OTOMOTIF
Juliz sebelumnya tidak pernah ‘terjun’ dalam dunia modifikasi mobil. Semua berawal ketika ia membeli All New Mazda2 ini, dan ikut komunitas M2Skyactiv Indonesia juga M2Unity. “Lihat mobil teman-teman komunitas keren semua. Ditambah lagi banyak yang diliput media. Dari situ mulai ‘keracunan’ modifikasi deh, hahaha..,” gelak Juliz.

Pertama yang ia lakukan adalah pergi ke rumah modifikasi Base Custom di kawasan BSD, Tangerang. “Saya pesan add on set untuk Mazda2, sampai ke upper spoiler dan eye lid lampu depan,” tuturnya. O ya, gril juga diganti pakai produk AutoExe. Add on depan dan sideskirt dicat kombinasi putih dan hitam ditambah striping merah.

Sementara belakang dan upper spoiler dilapis water transfer printing motif karbon di Richz Auto Design. “Spion juga dilapis carbon dengan cara yang sama,” tukas pemukim di Jakut ini. Sporty abis! Lanjut beralih ke kaki-kaki, pria 31 tahun ini mengganti peleknya dengan Advan RGII ukuran 17x7,5 inci rata, yang kemudian dipadu ban Yokohama Advan Neova ukuran 215/45 R17 yang lebih ‘kotak’.

Untuk suspensinya, ia pakai lowering kit H&R, “Rencana mau ganti coil over Tein Flex Z,” tukasnya lagi. Di kabin pun kena sentuhan modifikasi. “Setir saya beli dari luar, modelnya flat bottom kombinasi karbon. Saya juga tambahkan paddle shift Savanini warna merah dan start/stop button,” ulas Zulis. Pedal set juga diganti dengan Mazdaspeed.
Tabloid OTOMOTIF di aplikasi myedisi reader pada Android smartphone, tablet, iPhone dan iPad.
Baca selengkapnya di edisi ini

Selengkapnya
DARI EDISI INI