Tampilkan di aplikasi

All New Nissan Leaf

Tabloid OTOMOTIF - Edisi 17-XXXI
6 September 2021

Tabloid OTOMOTIF - Edisi 17-XXXI

Kencang dan ramah lingkungan.

OTOMOTIF
Setelah sempat tertunda, tepatnya 18 Agustus 2021 lalu, Nissan Indonesia akhirnya resmi memperkenalkan mobil listrik The All-New Nissan Leaf di Indonesia. Kehadiran Leaf ini menunjukkan komitmen Nissan membawa mobilitas elektrifikasi lebih dekat bagi masyarakat Indonesia. Model ini juga sekaligus menantang mobil listrik lain yang sudah duluan hadir dengan kisaran harga di bawah Rp 700 jutaan, yakni Hyundai Kona dan Ioniq.

Sebagai informasi, All New Nissan Leaf ditawarkan dengan banderol Rp 649 juta (single tone) dan Rp 651 juta (dual tone). Bagaimana rasa berkendara mobil listrik pertama Nissan di Indonesia ini, kami berkesempatan untuk menjajalnya. Ini hasil pengetesan lengkapnya!

Desain. Sebagai info, generasi kedua Leaf ini sudah diperkenalkan di Jepang sekitar tahun 2017 lalu. Nissan merancang desain bodinya tampak ramping dengan lampu utama berbentuk bumerang serta grille V-motion yang khas. Ya, grille ini bukan seperti grille mobil berbahan bakar fosil, ia bentuknya tertutup tanpa kisi-kisi udara, khas mobil listrik. Lantas ada aksen warna biru jernih seperti tiga dimensi pada bagian grille dan bumper belakang, sebagai ciri mobil listrik Nissan.

Masih di bagian apron depan, ada lubang pengisian baterai tertutup, yang terdiri dari dua slot/port. Yang sebelah kiri untuk pengisian cepat menggunakan port CHAdeMo, sedangkan sebelah kanan untuk pengisian di rumah (AC). Soal dimensi, bodi hatchback-nya lebih panjang dari Toyota Yaris, dengan postur (P x L x T): 4.480 mm x 1.790 mm x 1.540 mm. Dari samping terlihat pelek dengan model yang simpel berukuran 17 inci dibalut alas karet 215/50R17. Soal desain keseluruhan, Nissan rasanya ingin merancang desain Leaf mirip hatchback modern kebanyakan, tak terkesan mobil listrik yang futuristik.
Tabloid OTOMOTIF di aplikasi myedisi reader pada Android smartphone, tablet, iPhone dan iPad.
Baca selengkapnya di edisi ini

Selengkapnya
DARI EDISI INI