Tampilkan di aplikasi

Hopeland camp, kemping dan off-road dengan pemandangan gunung

Tabloid OTOMOTIF - Edisi 07-XXXII
24 Juni 2022

Tabloid OTOMOTIF - Edisi 07-XXXII

Hopeland Camp

OTOMOTIF
Buat Anda penggemar wisata adventure dan outdoor seperti kemping, trekking dan offroad, ada tempat wisata baru di sekitaran wilayah Bogor, Jabar. Namanya Hopeland Camp Lokasi persisnya ada di wilayah Cijeruk, Cipelang, Bogor. Tidak begitu jauh dari Gunung Salak. Kalau dari Jakarta, hanya butuh waktu perjalanan sekitar 1,5 jam sampai 2 jam untuk bisa sampai di sini.

Untuk menuju ke sana, jika menggunakan mobil bisa melalui jalan tol Jagorawi disambung tol Bocimi (Bogor, Ciawi, Sukabumi), lalu ambil jalan keluar di Caringin. Enaknya, lokasinya sudah terdaftar di Google Maps, jadi tinggal ikuti petunjuk yang diberikan.

Karena terletak pada ketinggian 1.000 meter di atas permukaan laut (mdpl), untuk bisa sampai di sini harus melewati medan semi off-road, jalan sempit, terjal dan berbatu. Jangan memaksa ke sini dengan mengendarai mobil kecil dan penggerak 2 roda terutama ketika hujan. Seperti yang dialami oleh OTOMOTIF dengan menggunakan Toyota All New Hilux 4x4.

Beberapa kali mengalami slip meski 4x4nya sudah diaktifkan. Namun tetap dilibas karena mobil bertransmisi otomatis ini punya crawling ratio yang bagus. Sebenarnya kalau tega, mobil 4x2 juga bisa naik asal ground clearance tinggi dan tidak hujan. Terutama lagi, punya perasaan agak kurang sayang dengan mobil.
Tabloid OTOMOTIF di aplikasi myedisi reader pada Android smartphone, tablet, iPhone dan iPad.
Baca selengkapnya di edisi ini

Selengkapnya
DARI EDISI INI