Tampilkan di aplikasi

Kawasaki KLX 230SM

Tabloid OTOMOTIF - Edisi 19-XXXII
16 September 2022

Tabloid OTOMOTIF - Edisi 19-XXXII

Torsinya Gahar!

OTOMOTIF
Awal Juni 2022 silam, PT Kawasaki Motor Indonesia (KMI) menambah varian dari keluarga KLX, yaitu KLX230SM yang bergenre sebuah supermoto. Kehadirannya bersamaan dengan diluncurkannya versi facelift dari KLX230. Apa sih keunggulan dan kekurangan dari motor yang dijual Rp 54,9 juta (OTR Jakarta) untuk KLX230SM atau versi standar dan Rp 56,7 juta (OTR Jakarta) untuk KLX230SM SE ini? Yuk simak hasil tesnya.

Namun, sebelum membahas hasil pengetesan, pasti ada yang penasaran mengapa namanya bukan D-Tracker seperti halnya varian supermoto yang sudah ada yaitu D-Tracker 150 atau D-Tracker X. Menurut Michael C. Tanadhi selaku Head Sales & Promotion KMI, hal tersebut ternyata karena penamaan secara globalnya memang KLX230SM, bukan D-Tracker 230. Jadi yang memutuskan dan punya pertimbangan langsung dari Kawasaki Jepang. Gitu...

Desain. Secara tampilan, tentunya KLX230SM seperti KLX230 terbaru namun pakai ban aspal ring 17 inci di kedua roda. Nah KLX230 terbaru yang mengalami facelift ada perbaikan di beberapa sektor, paling utama adalah lampu utama. Kini jadi pipih dan pakai lampu jenis LED. Kesannya jadi lebih sporty.

Kemudian untuk KLX230SM dan KLX230SM SE bedanya tentu dari segi tampilan dan aksesori pendukungnya. KLX230SM ada 2 warna, yaitu Lime Green dan Oriental Blue. Ciri khasnya versi standar ini adalah peleknya berkelir hitam dengan tabung suspensi depan warna perak. Sementara KLX230SM SE hanya ada satu warna, yaitu Ebony. Ciri khasnya pelek dan tabung suspensi depan berwarna emas. Kemudian dilengkapi beberapa aksesori, seperti hand guard,skid plate,frame guard dan pakai setang fatbar.
Tabloid OTOMOTIF di aplikasi myedisi reader pada Android smartphone, tablet, iPhone dan iPad.
Baca selengkapnya di edisi ini

Selengkapnya
DARI EDISI INI