Tampilkan di aplikasi

Turunan reli dakar

Tabloid OTOMOTIF - Edisi 11-XXXIII
21 Juli 2023

Tabloid OTOMOTIF - Edisi 11-XXXIII

Yamaha Tenere 700

OTOMOTIF
Lama dinanti kehadirannya, Yamaha Tenere 700 akhirnya dipasarkan di Indonesia, pada Rabu (12/7) pekan lalu. Namun, yang memboyong ke sini bukan PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing selaku APM Yamaha. Melainkan importir umum (IU) PT Enduro Republik Indonesia (ERI) yang bermarkas di kawasan Lebak Bulus, Jakarta Selatan.

Tajul Arifin, Sales Manager ERI menyebut, Tenere 700 saat ini jadi incaran para pehobi adventure di banyak negara, “Kemarin di Rimba Raid Malaysia mayoritas pakai Tenere,” sebut pria yang juga jadi presiden di CRF250 Rally Indonesia ini.

Yang mengagetkan, meski moge adventure menengah sekelasnya sudah canggihcanggih, sebut saja sudah Throttle by Wire (TBW), ada Riding Mode berikut Traction Control System (TCS) misal di Honda XL750 Transalp dan Aprilia Tuareg 660, tapi ternyata di Tenere 700 sama sekali belum ada fitur dan teknologi tersebut.

Menurut Tajul hal itu justru jadi kelebihan, dengan harapan jika ada kendala, bengkel “pinggir jalan” pun bisa membantu mengatasi masalah yang mungkin timbul. Nah jadi apa saja fitur dan teknologi andalannya, juga bagaimana impresi pertama mengendarainya? Untuk jelasnya simak sampai akhir.

Varian & Harga. Akan ada 2 varian Tenere 700 yang dipasarkan ERI untuk pasar Indonesia, yaitu versi basic atau standar dan yang top spec. Menurut Alex Samosir dari ERI, perbedaan keduanya tak begitu banyak. Pertama di bagian panel instrument, versi basic masih andalkan layar monokrom dan tak bisa terhubung dengan aplikasi di smartphone.

Kalau yang top spec layarnya full color TFT dan bisa terhubung dengan aplikasi bernama Yamaha MyRide. Perbedaan kedua pada ABS, untuk yang basic cuma ada 2 opsi, yaitu ABS on dan ABS off. “Kalau yang top spec 3 pilihan, yaitu ABS on, ABS off dan Rear ABS off,” terang Alex.
Tabloid OTOMOTIF di aplikasi myedisi reader pada Android smartphone, tablet, iPhone dan iPad.
Baca selengkapnya di edisi ini

Selengkapnya
DARI EDISI INI