Adimas

Pengalaman yang didapat dari perjalanan, pertemuan, dan perpisahan, memperkaya kami untuk membuat karya fiksi hingga terbitnya gabungan genre dalam satu buku berupa karya berjudul ‘Trance Mode’ ini. Pria kelahiran Surabaya yang sejak kecil menyukai keindahan alam, menganggap sinergi antara perbedaan kekayaan dari kebudayaan serta perkembangan teknologi dari berbagai peradaban dan zaman merupakan sebuah esensi tertinggi dalam kehidupan yang masih terus bisa dinikmati dan dibagikan kepada mereka yang mengidamkan kebebasan.

Dengan didasari sudut pandang dan pola pikir yang demikian maka penulis yang gemar membaca Manga, Manhwa, juga Novel Fantasi, beserta buku-buku non-fiksi, juga menonton film bertema kebudayaan, teknologi, peradaban, dan psikologi-sosiologi, maka rasanya berbagi dan mungkin suatu saat duduk bersama di tengah keindahan alam dan hembusan kesejukan pegunungan ditemani cemilan dan minuman akan terasa sangat berkesan, lewat karya ini. Dengan membawa nama Adimas, penulis sebagai santri dan abdi pesantren Syafa’ah Darussalam Denpasar, Bali, juga sebagai Mahasiswa Institut Agama Islam Al Khoziny Buduran, Sidoarjo, berusaha lewat setiap karyanya, terutama dengan buku ini, mengajak setiap kalangan untuk menikmati keindahan kehidupan lewat kesederhanaan fantasi dari imajinasi.

Profil penulis/editor dikelola oleh penerbit. Apabila menemukan ketidaksesuaian, silakan menghubungi langsung pihak penerbit.