Badan Otonom Economica (BOE) FEB-UI (1978)

Badan Otonom Economica (BOE) Fakultas Ekonomi & Bisnis Univ. Indonesia (FEB-UI)

Salah satu lembaga otonom di lingkungan kampus Fakultas Ekonomi & Bisnis Univ. Indonesia (FEB-UI) yang memiliki kompetensi inti di bidang jurnalistik keilmuan. BOE FEB-UI berdiri pada 31 Mei 1978 di kampus lama, yaitu di UI Salemba. Sejak berdiri pada 1978 hingga sekarang ini, banyak terobosan yang telah dilakukan BOE FEB-UI terutama dari produk-produk yang dihasilkannya, seperti koran kampus Economica Papers, majalah Economica, Agenda UI, pelatihan pers, seminar jurnalistik, diskusi ilmiah, buletin ilmiah Mini Economica, dan penelitian.

Struktur organisasi BOE terdiri atas Pengurus Inti (PI) yang beranggotakan Ketua Umum, Sekretaris Umum, dan Bendahara Umum yang menjalankan fungsi pengurus harian organisasi. Di samping itu, setara dengan kedudukan PI, terdapat Internal Audit yang bertugas mengawasi keuangan organisasi. Pelaksanaan program kerja BOE ditangani oleh empat divisi dan dua biro yang didasarkan pada kompetensi inti BOE. Empat divisi ini adalah Divisi Penelitian, Divisi Kajian, Divisi Penerbitan, Divisi Proyek, serta dua biro, yaitu Biro Sumber Daya Manusia & Internal dan Biro Hubungan Luar.

Profil penulis/editor dikelola oleh penerbit. Apabila menemukan ketidaksesuaian, silakan menghubungi langsung pihak penerbit.