Ester Lianawati

Ester Lianawati, awalnya bercita-cita men- jadi guru, belakangan tertarik dengan psiko-logi, dan mengambil pendidikan psikologi di Unika Atma Jaya. Setelah lulus sebagai psiko-log pada tahun 2003, ia memadukan kecinta-annya pada psikologi dan pendidikan dengan menjadi dosen di Fakultas Psikologi UKRIDA. Tahun 2006, ia melanjutkan studinya di Prog-ram Studi Kajian Wanita Program Pascasarjana Universitas Indonesia, yang membuka matanya bahwa untuk da-pat berkembang, psikologi membutuhkan interaksi dengan disiplin ilmu lain. Pengalamannya mendampingi perempuan korban ke-kerasan sejak ia bergabung dengan Yayasan Pulih memantap-kanya untuk memilih hukum sebagai disiplin lain tersebut. "Psi-kologi hukum" pun menjadi topik disertasinya dalam program doktor yang kini sedang ia jalani.

Menulis adalah kesenangannya yang lain, dengan tema psiko-logi positif mewarnai tulisan-tulisannya. Ia percaya bahwa manusia pada dasarnya punya kapasitas untuk bertumbuh, menjadi pribadi yang lebih baik, dan menjalin hubungan yang indah dengan pasangan, teman, dan keluarga. Inilah yang ia pelajari dari mereka yang memercayakannya untuk jadi teman diskusi.

Profil penulis/editor dikelola oleh penerbit. Apabila menemukan ketidaksesuaian, silakan menghubungi langsung pihak penerbit.