Tampilkan di aplikasi

Kreasi cake, tampilan rasa Indonesia

Majalah Pastry and Bakery - Edisi Edisi 108
12 November 2018

Majalah Pastry and Bakery - Edisi Edisi 108

Belakangan sering terdengar kreasi cake yang dipadukan dengan kuliner Nusantara atau kue-kue tradisional Indonesia.

Pastry and Bakery
Belakangan sering terdengar kreasi cake yang dipadukan dengan kuliner Nusantara atau kue-kue tradisional Indonesia. Salah satu pelopornya adalah AMKC Atelier dan Union Braserrie, Bakery & Bar yang digawangi oleh pasangan suami-istri Chef Karen Charlotta dan Chef Andhika Maxi. Sebut saja Es Teler Cake, Teh Botol Cake, Pisang Ijo Cake, Martabak Cake, hingga Ubee Cake menjadi inspirasi gerai-gerai lain untuk menghadirkan menu cake populer ini.

Kreativitas Ibu dari empat anak ini memang sudah tidak diragukan lagi. Ragam kreasinya selalu mengundang perhatian pecinta kudapan manis. Seperti Union Red Velvet, Nastar Crumble, Es Teler Cake, Pisang Ijo Cake, Martabak Cake hingga Teh Botol Cake. Ujarnya, "Saya bangga semua kue yang saya buat ini bisa menciptakan sebuah trend, jadi tak hanya sebagai pengikut. "Walau begitu sebenarnya ia paling bangga dengan kesuksesan yang ia dapatkan setelah kembali ke Indonesia, terutama dengan Union dan dua project solo bersama sang suami, AMKC Atelier dan AMKC Private Dining.

Kenangan akan citarasa lokal dan hasrat untuk menduplikasinya dengan cara yang unik dan berbeda menjadi kunci kesuksesan Karen sejauh ini. "Saya suka banget makanan Indonesia dan saya ingin menerjemahkan citarasa yang sarat nostalgia itu ke dalam sebuah kue," ujar sang penggemar Pierre Herme ini. "Saya tak bermain dengan teknik, hanya kombinasi berbagai rasa yang simple khas Indonesia."

Datangnya Inspirasi Es Teler Cake sendiri terinspirasi dari Es Teler yang selama ini kita jumpai di pinggir jalan. Bedanya Es Teler Cake dihadirkan dalam sponge cake pandan berlayer dengan paduan custard vanilla dan alpukat serta taburan jelly kelapa, kelapa muda dan buah nangka. Es Teler Cake hadir dengan warna hijau cantik. benar-benar sesuatu yang baru yang patut untuk dicoba.
Majalah Pastry and Bakery di aplikasi myedisi reader pada Android smartphone, tablet, iPhone dan iPad.
Baca selengkapnya di edisi ini

Selengkapnya
DARI EDISI INI