Tampilkan di aplikasi

Mempercantik ruang sisa

Tabloid Rumah - Edisi 385
22 Desember 2017

Tabloid Rumah - Edisi 385

Bila Anda punya area sisa di samping maupun belakang rumah, jangan sia-siakan! Anda bisa mengubahnya jadi tempat bersantai.

Rumah
Bila Anda punya area sisa di samping maupun belakang rumah, jangan sia-siakan! Anda bisa mengubahnya jadi tempat bersantai. Area sisa ini juga bisa menjadi pilihan lain untuk kumpul bersama selain di ruang keluarga.

Namun, karena ukurannya yang sempit, penataan area ini menuntut pemilik rumah untuk pandai-pandai bersiasat. Kuncinya, gunakan furnitur yang penting saja dan pilih furnitur yang berbentuk ramping. Ini dia beberapa tips yang bisa Anda ikuti untuk menata lahan sisa berukuran mungil di rumah Anda. Semoga terinspirasi!

1. Tanaman Penyegar. Letakkan beberapa tanaman hidup untuk menyegarkan suasana ruang. Pilih beberapa tanaman rambat untuk diletakkan di tempat yang lebih tinggi. Kemudian, kombinasikan dengan tanaman jenis palem-paleman dengan tinggi yang sedang untuk sudut ruang

2. Furnitur Ramping. Hemat ruang dengan meletakkan sepasang bangku teras dan meja kopi berdesain ramping. Letakkan juga bantal kursi atau cushion supaya duduk bersantai jadi lebih nyaman

3. Bingkai Kenangan. Bingkai-bingkai foto maupun lukisan berukuran kecil juga bisa menjadi penghias di area ini. Anda bisa menggunakan bingkai berbentuk bunga untuk kesan elegan. Kalau ingin tampilan yang lebih simpel, pilih bingkai sederhana dalam warna hitam atau putih.

4. Percantik Pot. Bungkus pot bunga dekorasi dengan keranjang pot dari anyaman. Saat ini tersedia juga keranjang anyaman dengan berbagai desain. Anda bisa mengombinasikan beberapa jenis dan warna keranjang untuk menambah variasi dekorasi.

5. Koral Pemanis. Variasikan tampilan lantai dengan batu koral di sekeliling lantai keramik. Batu koral putih ini juga membuat tampilan ruang jadi lebih natural dan tentunya lebih cantik. Sebaiknya buat ceruk kecil di sekeliling area lantai untuk meletakkan batu koral. Dengan begitu batu koral tak akan berserakan ke area lantai dan terpijak saat penghuni rumah beraktivitas di ruang ini.
Tabloid Rumah di aplikasi myedisi reader pada Android smartphone, tablet, iPhone dan iPad.
Baca selengkapnya di edisi ini

Selengkapnya
DARI EDISI INI