Tampilkan di aplikasi

Berapa lama menggoreng donat?

Tabloid Saji - Edisi 375
2 Maret 2017

Tabloid Saji - Edisi 375

Saya sudah beberapa kali mencoba membuat donat, tetapi hasilnya selalu tidak sesuai harapan. Sudah berapa kali mencoba, kok, donat yang dihasilkan tidak matang sampai ke dalam. Bagian dalamnya terlihat menempel lengket. Sebetulnya berapa lamakah waktu yang pas untuk menggoreng donat?

Saji
Saya sudah beberapa kali mencoba membuat donat, tetapi hasilnya selalu tidak sesuai harapan. Sudah berapa kali mencoba, kok, donat yang dihasilkan tidak matang sampai ke dalam. Bagian dalamnya terlihat menempel lengket. Sebetulnya berapa lamakah waktu yang pas untuk menggoreng donat?

Mbak Ditta di tempat, Sulit menentukan berapa lama waktu menggoreng donat kecuali Anda menimbang donat dengan akurat dan mengukur temperatur minyak.Untuk donat yang dibuat dalam skala rumah tangga, waktu menggoreng donat bisa dilihat dari kecepatan donat menjadi cokelat. Kalau terlalu cepat cokelat, pasti minyak terlalu panas.

Yang perlu diperhatikan, makin besar donatnya, makin kecil apinya dan makin lama proses penggorengannya. Karena itu donat sebaiknya dibuat lebih kecil dan lubangnya lebih besar. Cara ini akan membuat donat lebih cepat matang. Kedua, api sebaiknya tidak terlalu besar, tetapi masukkan donat ketika minyak sudah mulai panas.

Biarkan donat tanpa dibalik sampai bagian bawahnya cokelat. Perhatikan juga jumlah minyaknya. Minyak harus cukup banyak supaya donat terendam. Nah, coba lagi sampai donat Anda berhasil baik.
Tabloid Saji di aplikasi myedisi reader pada Android smartphone, tablet, iPhone dan iPad.
Baca selengkapnya di edisi ini

Selengkapnya
DARI EDISI INI