Tampilkan di aplikasi

Bubi's Corner, tawaran lezatnya cake lapis krim & segarnya buah asli

Tabloid Saji - Edisi 419
27 Agustus 2018

Tabloid Saji - Edisi 419

Endhita dan kedua sahabatnya mengaku, lebih terinspirasi membuat cake ala Eropa, terutama cake khas asal Budapest, Hungaria, yang berada di kawasan Eropa Timur. / Foto : DOK. PRIBADI

Saji
Berawal dari persahabatan, model dan aktris Endhita Wibisono atau kerap disapa Endhita, sepakat membangun usaha kuliner bersama para sahabatnya pada 2015. Endhita dan dua sahabatnya, Aurelia Era dan Renny Kusumadewi, menamakan usaha kuliner mereka dengan nama yang unik dan simple, namun enak didengar, Bubi’s Corner.

“Dinamai Bubi’s karena itu merupakan nama panggilan kesayangan buat saya dari teman-teman,” ungkap Endhita. Idenya sendiri tercetus lantaran mereka bertiga sering berkumpul dan mencicipi beragam dessert di banyak tempat.

“Sebenarnya kami bertiga termasuk suka membuat kue, tapi hanya kue-kue yang simpel saja,” kata Endhita sambil menambahkan, “Selain itu, kami punya keinginan melakukan hal yang baru hingga akhirnya kami sepakat mencoba membangun usaha di bidang kuliner.” Kendati tiap orang memiliki kesibukan yang berbeda, tiga sahabat ini mengaku menerapkan strategi khusus untuk tetap bisa mengelola usaha kuliner mereka.

“Agar usaha kuliner kami tetap bisa terurus dengan baik, sebisa mungkin saya mengatur jadwal syuting,” ungkap Endhita sambil berkata, “Enaknya lagi, kami mengelolanya bertiga, jadi bisa saling back up kalau kebetulan salah satunya sedang berhalangan.”

Inspirasi cake Eropa. Endhita mengakui, di awal membuka usaha, ia dan dua sahabatnya tak langsung menghasilkan resep terbaik. Ketiganya bahkan harus melakukan beberapa kali eksperimen. “Di awal percobaan resep memang sering mengalami kegagalan. Tapi kami enggak menyerah dan terus mencoba sampai betul-betul ketemu resep yang pas dan hasil cake-nya enak,” papar Endhita.
Tabloid Saji di aplikasi myedisi reader pada Android smartphone, tablet, iPhone dan iPad.
Baca selengkapnya di edisi ini

Selengkapnya
DARI EDISI INI