Tampilkan di aplikasi

Meningkatkan daya saing jeruk melalui kelompok tani buah

Tabloid Sinar Tani - Edisi 3777
3 Desember 2018

Tabloid Sinar Tani - Edisi 3777

Agribisnis buah jeruk bisa ditingkatkan daya saingnya melalui perbaikan proses produksi dan penanganan produk segar, serta manajemen kelompok tani buah. Dengan perbaikan daya saing ini diharapkan jeruk produksi dalam negeri bisa mengungguli jeruk impor.

Sinar Tani
Bagi petani menanam jeruk tidak sulit, namun yang perlu diperhatikan adalah agar buah jeruknya berkualitas. Untuk seperti itu, apakah petani jeruk sudah mengacu pada budidaya jeruk yang baik dan benar atau dalam istilah lain disebut Good Agricultural Practice (GAP)? Konsumen kini lebih cerdas dalam memilih buah. Konsumen menginginkan buah jeruk yang sampai di tangannya dalam keadaan segar dan tidak cacat.

Memperhatikan preferensi konsumen buah dalam negeri yang masih menyukai jeruk impor, maka budidaya jeruk oleh petani perlu meningkatkan daya saing dengan cara meningkatkan mutu jeruk yang meliputi kegiatan proses produksi dan penanganan produk segar, serta kelembagaan petani buah dalam pengembangan agribisnis buah jeruk.

Indonesia memiliki peluang pengembangan jeruk yang sangat besar. Beberapa faktor pendukungnya yakni tingginya permintaan pasar, tersebarnya sentra produksi, tingginya sumber daya genetik, ketersediaan varietas jeruk berkualitas tinggi termasuk ketersediaan benihnya, teknologi yang telah dihasilkan, ketersediaan pasar serta kemauan pelaku agribisnis jeruk itu sendiri.

Para petani menjual jeruknya biasanya pedagang pengumpul kecil. Pengumpul Kecil melakukan kegiatan sortasi jeruk, kemudian hasil sortasi jeruk dijual ke Pengumpul Sedang. Selanjutnya, pengumpul sedang melakukan sortasi, pengkelasan (grade), dan produk dipasarkan ke pengumpul besar serta pasar lokal. Pengumpul Besar melakukan sortasi, grading, pengemasan dan dijual ke berbagai segmen pasar (lokal, antar pulau, dan pasar modern).
Tabloid Sinar Tani di aplikasi myedisi reader pada Android smartphone, tablet, iPhone dan iPad.
Baca selengkapnya di edisi ini

Selengkapnya
DARI EDISI INI