Tampilkan di aplikasi

Timor Leste kian tertarik impor unggas Indonesia

Tabloid Sinar Tani - Edisi 3795
15 April 2019

Tabloid Sinar Tani - Edisi 3795

Direktur Jenderal Peternakan RDTL, Domingos Gusmao (kiri) bersama Dirjen PKH, I Ketut Diarmita saat Entry meeting Import Risk Analysis (IRA), di Surabaya, Selasa (8/4).

Sinar Tani
Pemerintah Republik Demokratik Timor Leste (RDTL) menyatakan siap menambah impor produk unggas dari Indonesia. Hal ini berdasarkan impor Day Old Chicks (DOC) Final Stock (FS) yang sudah berjalan dengan baik. Demikian diungkapkan Direktur Jenderal Peternakan RDTL, Domingos Gusmao yang menyampaikan ketertarikannya meningkatkan impor komoditi unggas, olahan ayam, dan pakan ternak dari Indonesia.

“Saat ini kami telah menyetujui usulan penambahan impor dari unit usaha lain dari Indonesia yang dimulai dengan kegiatan IRA pada 8 hingga 12 April 2019 untuk komoditi unggas PT. Japfa Comfeed Indonesia,” kata Direktur Jenderal Peternakan RDTL, Domingos Gusmao. RDTL merupakan negara tetangga yang sangat dekat dengan Indonesia secara historis dan geografis. Perbatasan darat antara RDTL dan Indonesia, menjadi salah satu faktor yang memperlancar terjadinya hubungan perdagangan antara kedua negara.

Data Badan Pusat Statistik (BPS) menunjukkan nilai ekspor Indonesia untuk produk peternakan ke Timor Leste mencapai 9,5 juta dolar AS pada tahun 2018. Nilai ekspor tersebut masih dapat berkembang dengan diversifikasi produk yang diekspor dan meningkatnya minat serta kepercayaan RDTL terhadap produk Indonesia.

Direktur Animal Health & Laboratory Services PT. Japfa Comfeed Indonesia Tbk, Teguh Y. Prayitno menambahkan, jika proses IRA berjalan lancar dengan dibukanya pasar ekspor bagi produk PT. Japfa Comfeed Indonesia, maka DOC yang akan dikirimkan nantinya berasal dari unit breeding Parent Stock Grati I Pasuruan dan penetasan telur Baturiti Tabanan Bali. Sedangkan ekspor pakan akan berasal dari pabrik Sidoarjo dan karkas ayam berasal dari RPA Ciomas Krian, Sidoarjo.
Tabloid Sinar Tani di aplikasi myedisi reader pada Android smartphone, tablet, iPhone dan iPad.
Baca selengkapnya di edisi ini

Selengkapnya
DARI EDISI INI