Tampilkan di aplikasi

UPT dab Polbangtan diminta ikut kembangkan sapi Belgian blue

Tabloid Sinar Tani - Edisi 3802
12 Juni 2019

Tabloid Sinar Tani - Edisi 3802

Hasil transfer embrio persilangan Belgian Blue bet Cipelang

Sinar Tani
Untuk mencukupi kebutuhan daging di dalam negeri, saat ini Kementerian Pertanian mengembangkan sapi Belgian Blue (BB). Dengan bobot hingga 2 ton/ekor, sapi unggul tersebut menjadi peluang bagi pemenuhan kebutuhan protein hewani, dan mengurangi ketergantungan impor daging.

Bahkan Menteri Pertanian, Andi Amran Sulaiman saat Rapat Koordinasi Teknis Unit Pelayanan Teknis (UPT) Lingkup Kementerian Pertanian, secara khusus meminta kepada seluruh UPT, khususnya UPT di bawah Ditjen Peternakan dan Kesehatan Hewan (PKH) dan Politeknik Pembangunan Pertanian (Polbangtan) untuk mengembangkan sapi tersebut.

“Saya tidak mau lihat lagi sapi yang kecil-kecil. Nanti masyarakat yang datang ke UPT dan mau beternak berikan spermanya. Ini kan bentuk edukasi masyarakat sekeliling. Bahkan pimpinan UPT harus mengundang pemerintah daerah untuk mengenalkan inovasi tersebut,” katanya.

Amran menilai sapi Belgian Blue yang dikembangkan Balai Embrio Ternak (BET) Cipelang merupakan harapan bagi Indonesia untuk mencapai swasembada daging. Dengan bobot hingga 2 ton/ekor, jauh lebih berat dari sapi umumnya yang hanya sekitar 400-500 kg/ekor, sapi Belgian Blue bisa menutupi kebutuhan daging di dalam negeri. “Bayangkan jika tiap UPT memelihara 5 ekor.

Sekarang sudah ada sekitar 400 ekor sapi Belgian Blue,” ujarnya. Sementara itu Direktur Jenderal Peternakan dan Kesehatan Hewan, Kementerian Pertanian, I Ketut Diarmita menganggap, pengembangan sapi Belgian Blue merupakan bukti keseriusan pemerintah untuk mencapai swasembada daging sapi 2026. Melalui introduksi dan pengembangan Belgian Blue akan terbentuk rumpun sapi baru Indonesia.

Diarmita mengatakan, rata-rata berat kelahiran sapi Belgian Blue murni 52,4 kg dan Belgian Blue hasil persilangan antara 27-55 kg. Sedangkan pertambahan berat badan harian 1,2-1,6 kg/hari, serta bobot sapi jantan dewasa bisa mencapai 1.100-1.250 kg. “Belgian Blue adalah salah satu pilihan masa depan pengembangan sapi potong di Indonesia,” tambahnya.
Tabloid Sinar Tani di aplikasi myedisi reader pada Android smartphone, tablet, iPhone dan iPad.
Baca selengkapnya di edisi ini

Selengkapnya
DARI EDISI INI