Tampilkan di aplikasi

Buku Tanesa hanya dapat dibaca di aplikasi myedisi reader pada Android smartphone, tablet, iPhone dan iPad.

Struktur Data dengan C++

1 Pembaca
Rp 65.000 23%
Rp 50.000

Patungan hingga 5 orang pembaca
Hemat beli buku bersama 2 atau dengan 4 teman lainnya. Pelajari pembelian patungan disini

3 Pembaca
Rp 150.000 13%
Rp 43.333 /orang
Rp 130.000

5 Pembaca
Rp 250.000 20%
Rp 40.000 /orang
Rp 200.000

Pembelian grup
Pembelian buku digital dilayani oleh penerbit untuk mendapatkan harga khusus.
Hubungi penerbit

Perpustakaan
Buku ini dapat dibeli sebagai koleksi perpustakaan digital. myedisi library

Buku Struktur Data dengan C++ merupakan buku yang khusus diperuntukkan mahasiswa rumpun Teknologi Informasi (TI) atau rumpun Ilmu Komputer (Ilkom). Namun tidak menutup untuk digunakan oleh rumpun keilmuan lain yang ingin mempelajari juga. Struktur Data sangat penting karena belajar bagaimana cara menyimpan, menyusun dan mengatur data dalam media penyimpanan komputer supaya data dapat digunakan efisien. Buku ini berisi materi struktur data seperti array, stack, queue, linked list, pointer, searching, sorting.

Ikhtisar Lengkap   
Penulis: Annafi’ Franz, S.Kom., M.Kom

Penerbit: Tanesa
ISBN: 9786235771038
Terbit: November 2021 , 126 Halaman










Ikhtisar

Buku Struktur Data dengan C++ merupakan buku yang khusus diperuntukkan mahasiswa rumpun Teknologi Informasi (TI) atau rumpun Ilmu Komputer (Ilkom). Namun tidak menutup untuk digunakan oleh rumpun keilmuan lain yang ingin mempelajari juga. Struktur Data sangat penting karena belajar bagaimana cara menyimpan, menyusun dan mengatur data dalam media penyimpanan komputer supaya data dapat digunakan efisien. Buku ini berisi materi struktur data seperti array, stack, queue, linked list, pointer, searching, sorting.

Pendahuluan / Prolog

Prakata
Assalamu’alaikum wr.wb
Puji syukur selalu kita ucapkan ke hadirat Allah SWT yang telah mencurahkan ilmu dan pengetahuan kepada penulis sehingga buku yang berjudul “Struktur Data dengan C++” dapat selesai.

Struktur Data merupakan dasar ilmu yang wajib dikuasai oleh mahasiswa di bidang Teknologi Informasi (TI) atau Ilmu Komputer. Struktur Data sendiri adalah cara menyimpan, menyusun dan mengatur data dalam media penyimpanan komputer supaya data dapat digunakan dengan efisien, sehingga sangat penting untuk belajar Struktur Data.

Buku ini menyajikan materi Struktur Data secara sistematis dan dilengkapi dengan contoh kasus beserta penerapannya dalam pemrograman menggunakan bahasa pemrograman C++ sehingga mampu memberikan pengalaman belajar yang lebih mendalam. Materi Struktur Data meliputi array, stack, queue, linked list, pointer, searching dan sorting.

Semoga buku Struktur Data dengan C++ ini bisa meningkatkan kemampuan mahasiswa dalam memahami Struktur Data dan pemrograman.

Samarinda, Agustus 2021
Annafi Franz

Penulis

Annafi’ Franz, S.Kom., M.Kom - lahir di Kota Bangun, menyelesaikan pendidikan Diploma Program Studi Teknik Informatika Jurusan Teknologi Informasi Politeknik Negeri Samarinda, kemudian melanjutkan pendidikan Sarjana di Program Studi Teknik Informatika Fakultas Teknologi Industri Institut Sains & Teknologi Akprind Yogyakarta, kemudian melanjutkan pendidikan Magister di Program Studi Teknik Informatika Fakultas Teknologi Industri Universitas Islam Indonesia (UII) Yogyakarta.

Saat ini penulis aktif sebagai dosen tetap di Program Studi Teknologi Rekayasa Perangkat Lunak (TRPL) Jurusan Manajemen Pertanian Politeknik Pertanian Negeri Samarinda. Mengampu mata kuliah Struktur data, Algoritma & Pemrograman dan Pengolahan Citra Digital. Penulis juga pernah mengajar di beberapa Perguruan Tinggi di Kalimantan Timur yakni di Program Studi Teknik Informatika Universitas Nahdlatul Ulama Kalimantan Timur (UNU-Kaltim) dan Program Studi Teknik Informatika Universitas Muhammadiyah Kalimantan Timur (UMKT). Selain aktif mengajar penulis juga aktif melakukan melakukan pengabdian masyarakat, penelitian dan menulis jurnal ilmiah tentang sistem pendukung keputusan dan pengolahan citra. Buku Struktur Data dengan C++ ini merupakan buku ke-3 setelah buku sebelumnya yang telah terbit lebih dahulu yakni tahun 2018 buku Pengantar Teknologi Informasi dan tahun 2019 buku Algoritma & Pemrograman dengan C++.

Daftar Isi

Sampul
Prakata
Daftar isi
Bab 1 Tipe data
Bab 2 Array
Bab 3 Stack
Bab 4 Queue
Bab 5 Linked list
Bab 6 Pointer
Bab 7 Searching
Bab 8 Sorting