Tampilkan di aplikasi

Iriana Jokowi, kepedulian terhadap berbagai hal

Majalah Womens Obsession - Edisi 54
13 Agustus 2019

Majalah Womens Obsession - Edisi 54

Iriana Jokowi

Womens Obsession
Ibu dari Kaesang Pangarep, Gibran Rakabuming Raka, Kahiyang Ayu ini memiliki catatan istimewa tersendiri soal kedekatannya terhadap rakyat Indonesia. Sejak berkegiatan sebagai First Lady di Surakarta, dia telah bersentuhan dengan beragam aktivitas pemberantasan kemiskinan dan peduli dengan ‘wong cilik’. Ini terlihat jelas pada sikap maupun caranya menyapa rakyat di setiap pelosok negeri.

Rekam jejaknya bersama sang suami yang jatuh bangun dalam meniti hidup menjadi alasan kuat tumbuhnya empati dalam dirinya. Kesederhanaannya terlihat dari penampilan dan kebiasaan sehari-hari. Meskipun istri seorang presiden, dia tak gengsi atau malu berbelanja di warung tradisional dan sudah menjadi kebiasaannya membeli snack kiloan sendiri di pasar.

Lain dengan ibu-ibu pada umumnya yang senang belanja sayur di mal, Iriana suka berbelanja di pasar tradisional sambil meninjau kondisi setempat. Dia juga tidak tabu bertandang ke warung kaki lima dan membagikan makanan ke orang-orang sekitar sambil berinteraksi dengan mereka. Menjadi istri presiden tidak mengubah gaya hidupnya berubah hedonis. Iriana tetap seorang perempuan Solo yang menjunjung tinggi nilai-nilai luhur dan mencintai produk lokal.

Lahir dan besar di Surakarta membuatnya jatuh cinta pada batik. Terlebih lagi saat menjadi tokoh publik, dia rajin memperkenalkan dan mengajak masyarakat untuk menggunakan batik sebagai warisan Nusantara. Tak heran dia lebih memilih mengenakan baju kurung dan kain batik motif parang buketan dengan selendang ragam tumpal, ketika mendampingi Presiden Joko Widodo di Konferensi Tingkat Tinggi G20 di Jepang beberapa waktu lalu.

Sementara, para ibu negara lain mengenakan summer dress berupa baju terusan selutut. Di dalam negeri sendiri menjelang peringatan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke-74, dalam acara pameran batik, dia bersama suaminya tampak ikut membatik bersama 74 perempuan pembatik di Stasiun Moda Raya Terpadu (MRT) Bundaran HI.
Majalah Womens Obsession di aplikasi myedisi reader pada Android smartphone, tablet, iPhone dan iPad.
Baca selengkapnya di edisi ini

Selengkapnya
DARI EDISI INI