Tampilkan di aplikasi

Buku Buku Sekolah Elektronik (BSE) hanya dapat dibaca di aplikasi myedisi reader pada Android smartphone, tablet, iPhone dan iPad.

Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti
Baca   Unduh

Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti

SD/MI Kelas V - Kurikulum 2013 - Edisi revisi 2017

Buku ini merupakan buku siswa yang dipersiapkan Pemerintah dalam rangka implementasi Kurikulum 2013. Buku siswa ini disusun dan ditelaah oleh berbagai pihak di bawah koordinasi Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan. Buku ini merupakan “dokumen hidup” yang senantiasa diperbaiki, diperbaharui, dan dimutakhirkan sesuai dengan dinamika kebutuhan dan perubahan zaman. Masukan dari berbagai kalangan yang dialamatkan kepada penulis dan laman http://buku.kemdikbud.go.id atau melalui email buku@kemdikbud.go.id diharapkan dapat meningkatkan kualitas buku ini.

Ikhtisar Lengkap   
Penulis: Feisal Ghozaly
Editor: Agus Widodo, S.E.

Penerbit: Buku Sekolah Elektronik (BSE)
ISBN: 9786022821823
Terbit: Juni 2017 , 114 Halaman










Ikhtisar

Buku ini merupakan buku siswa yang dipersiapkan Pemerintah dalam rangka implementasi Kurikulum 2013. Buku siswa ini disusun dan ditelaah oleh berbagai pihak di bawah koordinasi Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan. Buku ini merupakan “dokumen hidup” yang senantiasa diperbaiki, diperbaharui, dan dimutakhirkan sesuai dengan dinamika kebutuhan dan perubahan zaman. Masukan dari berbagai kalangan yang dialamatkan kepada penulis dan laman http://buku.kemdikbud.go.id atau melalui email buku@kemdikbud.go.id diharapkan dapat meningkatkan kualitas buku ini.

Pendahuluan / Prolog

Kata Pengantar
Semata-mata (innama) misi pengutusan Nabi adalah untuk menyempurnakan keluhuran akhlak. Sejalan dengan itu, dijelaskan dalam al-Qur’ān bahwa beliau diutus hanyalah untuk menebarkan kasih sayang kepada semesta alam. Dengan demikian, di dalam ayat al-Qur’ān ini digunakan struktur gramatika yang menunjukkan sifat eksklusif misi pengutusan Nabi.

Dalam struktur ajaran Islam, pendidikan akhlak adalah yang terpenting. Penguatan akidah adalah dasar. Sementara, ibadah adalah sarana, sedangkan tujuan akhirnya adalah pengembangan akhlak mulia. Sehubungan dengan itu, Nabi Muhammad saw., bersabda, “Mukmin yang paling sempurna imannya adalah yang paling baik akhlaknya”1 dan “Orang yang paling baik Islamnya adalah yang paling baik akhlaknya.”2 Dengan kata lain, hanya akhlak mulia yang dipenuhi dengan sifat kasih sayang sajalah yang bisa menjadi bukti kekuatan akidah dan kebaikan ibadah. Sejalan dengan itu, Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti diorientasikan pada pembentukan akhlak yang mulia, penuh kasih sayang, kepada segenap unsur alam semesta.

Hal tersebut selaras dengan Kurikulum 2013 yang dirancang untuk mengembangkan kompetensi yang utuh antara pengetahuan, keterampilan, dan sikap. Selain itu, peserta didik tidak hanya diharapkan bertambah pengetahuan dan wawasannya, tetapi juga meningkat kecakapan dan keterampilannya serta semakin mulia karakter dan kepribadiannya atau yang berbudi pekerti luhur.

Buku Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti ini ditulis dengan semangat itu. Pembelajarannya dibagi ke dalam beberapa kegiatan keagamaan yang harus dilakukan peserta didik dalam upaya memahami pengetahuan agamanya dan mengaktualisasikannya dalam tindakan nyata serta sikap keseharian yang sesuai dengan tuntunan agamanya, baik dalam bentuk ibadah ritual maupun ibadah sosial.

Peran guru sangat penting untuk meningkatkan dan menyesuaikan daya serap peserta didik dengan ketersediaan kegiatan yang ada pada buku ini. Guru dapat memperkaya dengan kreasi dalam bentuk kegiatan-kegiatan lain yang bersumber dari lingkungan alam, sosial, dan budaya sekitar.

Sebagai edisi pertama, buku ini sangat terbuka untuk terus dilakukan perbaikan dan penyempurnaan. Oleh karena itu, kami mengundang para pembaca memberikan kritik, saran dan masukan untuk perbaikan dan penyempurnaan pada edisi berikutnya. Atas kontribusi tersebut, kami mengucapkan terima kasih. Mudah-mudahan kita dapat memberikan yang terbaik bagi kemajuan dunia pendidikan dalam rangka mempersiapkan generasi seratus tahun Indonesia Merdeka (2045).

Daftar Isi

Sampul
Kata Pengantar
Daftar Isi
Pelajaran 1 Mari Belajar al-Qur’ān Surat at-T³n
     A. Membaca Surat at-Tin
     B. Menghafal Surat at-Tin
     C. Menulis Surat at-Tin
     D. Makna Kandungan Surat at-Tin
Pelajaran 2 Mengenal Nama Allah dan Kitab-Nya
     A. Mari Mengenal Allah Swt.
     B. Mengenal Kitab-kitab Allah Swt.
Pelajaran 3 Cita-citaku Menjadi Anak ¤ālih
     A. Orang Jujur Disayang Allah
     B. Hormat dan Patuh kepada Orang Tua dan Guru Amati gambar berikut
     C. Indahnya Saling Menghargai
pelajaran 4 Bulan Ramadan yang Indah
     A. Puasa di Bulan Ramadan
     B. Memperbanyak Kebaikan di bulan Ramadan.
     C. Manfaat Puasa Ramadan
Pelajaran5 Rasul Allah Idolaku
     A. Kisah Teladan Nabi Daud a.s.
     B. Kisah Teladan Nabi Sulaimān a.s.
     C. Kisah Teladan Nabi Ilyās a.s.
     D. Kisah Teladan Nabi Ilyasā’ a.s.
     E. Kisah Teladan Nabi Muhammad saw.
Pelajaran6Mari Belajar al-Qur’ān Surat al-Mā’ūn
     A. Ayo, Membaca Surat al-Mā’ūn
     B. Ayo, Menghafal Surat al-Mā’ūn
     C. Ayo, Menulis Surat al-Mā’ūn
     D. Makna Kandungan Surat al-Mā’ūn.
Pelajaran 7 Mari Mengenal Rasul Rasul Allah
     A. Apa Makna Rasul Allah?
     B. Tugas dan Sifat Rasul-rasul Allah
     C. Rasul Ulul ‘Azmi
     D. Kisah Keteladanan Nabi Muhammad saw. sebagai Ulul ‘Azmi
     E. Sikap Terpuji Para Rasul dan Rasul Ulul ‘Azmi
Pelajaran 8 Mari Hidup Sederhana dan Ikhlas
     A. Mari Hidup Sederhana
     B. Mari Ikhlas Beramal
Pelajaran 9 Indahnya Salat terawih dan tadarus al-qur'an
     A. Salat Terawih
     B. Tadarus al-qur'an
Pelajaran 10 Kisah teladan Luqman
     A. Siapakah luqman?
     B. Luqman banyak bersyukur
     C. Nasihat Luqman kepada anaknya
Penutup
Glosarium
Indeks
Daftar Pustaka
Profil Penulis
Profil Penelaah
Profil Editor