Tampilkan di aplikasi

Fisik & kendaraan harus prima

Tabloid OTOMOTIF - Edisi 24-XXXI
22 Oktober 2021

Tabloid OTOMOTIF - Edisi 24-XXXI

Persiapan Sebelum Touring

OTOMOTIF
Turing motor seakan sudah jadi ‘makanan’ bagi para pehobi motor. Lihat saja setiap akhir minggu, sangat banyak yang turing bersama komunitas. Baik melakukan turing keliling kota ataupun jarak jauh, semisal antarprovinsi atau pulau. Supaya turing berjalan dengan nyaman dan aman sampai tujuan, apalagi kalau turing jarak jauh, ada beberapa hal yang perlu dipersiapkan para bikers.

“Perlu diketahui, bahwa persiapan turing cukup banyak dan tidak bisa dianggap sepele demi menunjang keselamatan dan kenyamanan di sepanjang perjalanan,” ujar Antonius Widiantoro, Manager Public Relation & YRA, PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM). Apa saja persiapan tersebut? Berikut daftarnya.

Cek Kendaraan. Perjalanan jarak jauh tentu memerlukan kondisi motor yang prima, oleh karena itu sebelum melakukan perjalanan pastikan sudah melakukan pengecekan terhadap seluruh komponen motor seperti ban, oli, aki, lampu, kelistrikan dan lainnya dimana semuanya dapat berfungsi dengan normal dan dalam kondisi baik.

“Untuk mempermudah, tidak ada salahnya membawa motor ke bengkel untuk dilakukan pengecekan dan perawatan. Oiya jangan lupa juga untuk membawa toolkit untuk jaga-jaga kalau motor bermasalah di tengah perjalanan” saran Efi Juwita, seorang lady bikers yang saat ini tengah melakukan perjalanan keliling Indonesia bersama ketiga rekannya.

Kesehatan Tubuh. Sebelum melakukan perjalanan jarak jauh, cek kondisi kesehatan pengemudi dan penumpang merupakan syarat wajib yang harus dipenuhi. Tidur cukup dan jaga asupan makanan serta minuman untuk meningkatkan konsentrasi ketika berkendara. Jangan memaksakan diri ketika merasa lelah di perjalanan, berhenti sejenak untuk istirahat guna memulihkan kembali tenaga dan konsentrasi.
Tabloid OTOMOTIF di aplikasi myedisi reader pada Android smartphone, tablet, iPhone dan iPad.
Baca selengkapnya di edisi ini

Selengkapnya
DARI EDISI INI