Siti Hadijah Batjo (1975)

Siti Hadijah Batjo, SSiT., MPH lahir di Tumora 08 Juni 1975. Dari ayah bernama Hi Buchari Batjo dan Ibu HJ Rima Lantang (alm). Ia memiliki Suami bernama Kapten CPM Risdiyanto serta memiliki 1 orang Putra dan 2 orang Putri. Penulis bertempat tinggal di Jln Nuri Kelurahan Tanamodindi Kecamatan Mantikulore Kota Palu Sulawesi Tengah.
Telah menyelesaikan Pendidikan DIV Kebidananan tahun 2002 dan Magister of Public Health di di Universitas Gadjah Mada Tahun 2010. Karirnya dimulai sebagai guru bantu diakademi Kebidanan Palu tahun 2000 dan selanjutnya menjadi dosen Tetap di Poltekkes Kemenkes Palu (sampai Sekarang). Aktif dalam Organisasi IBI sekarang Ini mengemban tugas sebagai bendahara IBI Ranting Poltekkes Palu Periode 2018-2023. Aktif dalam Tridarma Perguruan Tinggi baik Pengajaran, Penelitian dan Pengabdian masyarakat. Tahun 2023 sedang proses penyelesaian 2 penelitian Penelitian Kerjasama Antar Perguruan Tinggi yaitu Pemberdayaan Pada Ibu Hamil Sebagai Upaya Strategis Terhadap Penurunan Komplikasi Selama Kehamilan Di Kabupaten Sigi sebagai Ketua Peneliti. Selanjutnya sebagai anggota pada Riset Kerjasama antar Perguruan Tinggi. Promosi Kesehatan Melalui Buku Saku Higiene Menstruasi Pada Situasi Bencana Meningkatkan Pengetahuan Remaja Putri Di Desa Bangga Sigi (Ketua) Selanjutnya melakukan publikasi 2022: The seven points of developmental care for preterm neonates: Nurses’ knowledge and attitudes in the NICU Room sebagai (Anggota).

Profil penulis/editor dikelola oleh penerbit. Apabila menemukan ketidaksesuaian, silakan menghubungi langsung pihak penerbit.