Yeti Kartikasari (1971)

Yeti Kartikasari, ST., M.Kes. adalah dosen pada Jurusan Teknik Radiodiagnostik dan Radioterapi Poltekkes Kemenkes Semarang. Lahir di Jakarta Timur pada 8 Mei 1971. Penulis lulus D-III Pendidikan Ahli Madya Radiodiagnostik dan Radioterapi Semarang pada 1992. Kemudian pada 1998 memperoleh Beasiswa Tugas Belajar untuk melanjutkan studi pada Program Studi Teknik Nuklir Fakultas Teknik Universitas Gadjah Mada dan lulus pada 2000. Pada 2004, memperoleh tugas belajar untuk melanjutkan studi pada program studi Ilmu Kedokteran Dasar dan Biomedis sekolah Pasca Sarjana Universitas Gadjah Mada dan lulus pada 2006. Sejak 1996 menjabat sebagai dosen sampai dengan 2022 (sekarang).

Profil penulis/editor dikelola oleh penerbit. Apabila menemukan ketidaksesuaian, silakan menghubungi langsung pihak penerbit.