Eli Syarifah Aeni

Eli Syarifah Aeni, M. Hum. lahir di Tasikmalaya pada 21 Oktober. Ia adalah salah seorang lulusan D3 Editing Unpad yang masih setia menjalani kariernya dalam bidang editologi sebagai dosen penyuntingan dan editor karier. Ia pun aktif di dunia perbukuan dan mendirikan publishing service yang bernama CV Nawa Utama. Adapun SI-nya ia tempuh di Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia STKIP Siliwangi Bandung. Ia menyelesaikan S2 Ilmu-ilmu Sastra dengan konsentrasi Lingusitik Umum di Universitas Padjadjaran.

Sejak 1996, ia sudah mulai berkarier di dunia penerbitan. Kariernya ia awali di penerbit Almaarif sebagai kepala penerbitan. Ingin mendapatkan suasana dan dunia kerja yang baru, lalu pada 2007 ia hijrah ke Dinar Publishing dan menjabat sebagai head of publishing. Pada 2008, ia bergabung dengan penerbit Salamadani dan menjabat sebagai Senior Editor. Penerbit terakhir yang ia singgahi adalah penerbit Grafindo Media Pratama. Sejak 2006, sambil menjalani pekerjaannya di penerbit, ibu dua orang putri ini pun masih menyempatkan waktunya untuk berbagi ilmu kepada mahasiswa Editing Unpad yang merupakan almamaternya sebagai dosen luar biasa. Sejak 2013-sekarang ia mulai menetapkan langkahnya untuk terus mengajar dan terdaftar sebagai dosen tetap Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia STKIP Siliwangi Bandung.

Profil penulis/editor dikelola oleh penerbit. Apabila menemukan ketidaksesuaian, silakan menghubungi langsung pihak penerbit.