Tri Suwarni Wahyudiningsih (1970)

Dr. Tri Suwarni Wahyudiningsih, S.Si., M.Si., lahir di Yogyakarta, 22 Oktober 1970. Menyelesaikan pendidikan dasar di SDN Cokrokusuman Yogyakarta pada 1983, SMPN 8 Yogyakarta pada 1986, SMAN 3 Yogyakarta pada 1989, melanjutkan pendidikan S-1 pada 1995 dan S-2 pada 2000 di Fakultas Biologi UGM, serta lulus Program Doktor Ilmu Kehutanan UGM pada 2015. Pengalaman penelitian mengenai karakter morfologi dan genetik pada pohon kepel (Stelechocarpus burahol (Bl.) Hook.f. & Thomson), ubi kayu (Manihot esculenta Crantz), dan klon tanaman kayu putih (Melaleuca cajuputi), fenotip mutan jeruk yang diradiasi sinar gamma, serta aplikasi pupuk nano nutrien pada tanaman padi, anggrek, dan jeruk. Pengalaman
pengabdian kepada masyarakat dengan membuat inovasi teknologi
tepat guna berupa akuaponik sistem kincir untuk budidaya tanaman
sayuran. Pengalaman sebagai pembimbing magang industri program
MBKM mengenai manajemen produksi anggrek. Sampai saat ini
penulis masih aktif sebagai staf pengajar di Program Studi Agroteknologi Fakultas Pertanian Universitas Tidar.

Profil penulis/editor dikelola oleh penerbit. Apabila menemukan ketidaksesuaian, silakan menghubungi langsung pihak penerbit.