Tampilkan di aplikasi

Buku Pustaka Rumah C1nta hanya dapat dibaca di aplikasi myedisi reader pada Android smartphone, tablet, iPhone dan iPad.

Keragaman Plasma Nutfah Ubi Kayu (Manihot esculenta)

Di Wilayah Kabupaten Wonosobo, Temanggung, dan Magelang

1 Pembaca
Rp 80.000 15%
Rp 68.000

Patungan hingga 5 orang pembaca
Hemat beli buku bersama 2 atau dengan 4 teman lainnya. Pelajari pembelian patungan disini

3 Pembaca
Rp 204.000 13%
Rp 58.933 /orang
Rp 176.800

5 Pembaca
Rp 340.000 20%
Rp 54.400 /orang
Rp 272.000

Pembelian grup
Pembelian buku digital dilayani oleh penerbit untuk mendapatkan harga khusus.
Hubungi penerbit

Perpustakaan
Buku ini dapat dibeli sebagai koleksi perpustakaan digital. myedisi library

Koleksi dan konservasi plasma nutfah ubi kayu di Karesidenan Kedu perlu dilakukan untuk memperkaya basis genetik ubi kayu dengan keragaman yang tinggi. Wilayah Kabupaten Wonosobo, Temanggung, dan Magelang merupakan sebagian dari sentra produksi ubi kayu (Manihot esculenta) di Jawa Tengah. Ubi kayu yang dibudidayakan di wilayah tersebut dimungkinkan memiliki keragaman yang tinggi. Dalam buku ini disajikan cara teknis dan hasil eksplorasi keragaman plasma nutfah ubi kayu, berdasarkan agroekologi dan karakteristik morfologi. Karakter morfologi yang diamati meliputi warna daun apikal, rambut daun apikal, bentuk lobus daun, warna tangkai daun, warna daun, jumlah lobus daun, panjang daun, lebar daun, panjang tangkai daun, warna tulang daun, orientasi tangkai daun, warna epidermis batang, warna tampilan luar batang, jarak antar buku, pertumbuhan batang, warna ujung cabang dewasa, tipe percabangan, umbi, bentuk umbi, warna kulit luar umbi, warna daging umbi, dan warna kulit bagian dalam umbi. Karakter agroekologi yang diamati yaitu ketinggian tempat sampling dan pola tanam ubi kayu di wilayah sampling. Dalam buku ini disajikan dendogram hasil analisis karakteristik morfologi ubi kayu disajikan menggunakan program MVSP (Multi Variate Statistical Package) versi 3.22. Tersaji pula 39 aksesi ubi kayu yang menunjukkan perbedaan karakteristik morfologi ubi kayu. Semoga buku ini bisa membawa manfaat dan bisa dilakukan pendalaman kajian kebermanfaatan secara sosial ekonomi bagi masyarakat.

Ikhtisar Lengkap   
Penulis: Sugiyarto / Tri Suwarni Wahyudiningsih / Listiya Hidayah

Penerbit: Pustaka Rumah C1nta
ISBN: 9786234321166
Terbit: Maret 2023 , 150 Halaman

BUKU SERUPA










Ikhtisar

Koleksi dan konservasi plasma nutfah ubi kayu di Karesidenan Kedu perlu dilakukan untuk memperkaya basis genetik ubi kayu dengan keragaman yang tinggi. Wilayah Kabupaten Wonosobo, Temanggung, dan Magelang merupakan sebagian dari sentra produksi ubi kayu (Manihot esculenta) di Jawa Tengah. Ubi kayu yang dibudidayakan di wilayah tersebut dimungkinkan memiliki keragaman yang tinggi. Dalam buku ini disajikan cara teknis dan hasil eksplorasi keragaman plasma nutfah ubi kayu, berdasarkan agroekologi dan karakteristik morfologi. Karakter morfologi yang diamati meliputi warna daun apikal, rambut daun apikal, bentuk lobus daun, warna tangkai daun, warna daun, jumlah lobus daun, panjang daun, lebar daun, panjang tangkai daun, warna tulang daun, orientasi tangkai daun, warna epidermis batang, warna tampilan luar batang, jarak antar buku, pertumbuhan batang, warna ujung cabang dewasa, tipe percabangan, umbi, bentuk umbi, warna kulit luar umbi, warna daging umbi, dan warna kulit bagian dalam umbi. Karakter agroekologi yang diamati yaitu ketinggian tempat sampling dan pola tanam ubi kayu di wilayah sampling. Dalam buku ini disajikan dendogram hasil analisis karakteristik morfologi ubi kayu disajikan menggunakan program MVSP (Multi Variate Statistical Package) versi 3.22. Tersaji pula 39 aksesi ubi kayu yang menunjukkan perbedaan karakteristik morfologi ubi kayu. Semoga buku ini bisa membawa manfaat dan bisa dilakukan pendalaman kajian kebermanfaatan secara sosial ekonomi bagi masyarakat.

Pendahuluan / Prolog

Kata Pengantar
Puji dan syukur penulis panjatkan kepada Tuhan Yang Maha Esa, karena dengan rahmat dan karunia-Nya, kami dapat menyelesaikan buku yang berjudul “Keragaman Plasma Nutfah Ubi Kayu (Manihot esculenta) di Wilayah Kabupaten Wonosobo, Temanggung, dan Magelang” pengkajian yang dilakukan berdasarkan Agroekologi dan Karakteristik Morfologi. Penulisan buku ini dilaksanakan dengan terlebih dahulu melakukan kajian eksplorasi pada wilayah yang sudah menjadi target di wilayah Kedu Raya, meliputi Kabupaten Wonosobo, Temanggung, dan Magelang.

Penting bagi kita untuk mengetahui keragaman ubi kayu pada kawasan sekitar untuk dilanjutkan dengan kajian kebermanfaatan secara sosial ekonomi bagi masyarakat. Koleksi dan konservasi plasma nutfah ubi kayu di Karesidenan Kedu perlu dilakukan untuk memperkaya basis genetik ubi kayu dengan keragaman yang tinggi.

Koleksi inti ubi kayu bertujuan supaya seluruh biodiversitas ubi kayu yang berasal dari Karesidenan Kedu dapat terselamatkan sehingga memberikan manfaat yang besar bagi pemuliaan ubi kayu di masa mendatang. Buku ini dikaji berdasarkan agroekologi dan karakteristik morfologi dengan melakukan kajian eksplorasi pada wilayah yang sudah menjadi target yaitu Kabupaten Wonosobo, Temanggung, dan Magelang.

Kebermanfaatan secara tepat, efisien, dan maksimal perlu diteliti yang didukung dengan data evaluasi dan karakterisasi sifat-sifat agronomi ubi kayu yang dikoleksi dari seluruh daerah di Karesidenan Kedu. Dokumentasi diperlukan untuk mempermudah dalam mendapatkan informasi dari koleksi plasma nutfah yang dimiliki dan membuat pangkalan data yang dapat diakses secara mudah.

Kami menyampaikan terima kasih kepada penerbit dan semua pihak yang terlibat langsung dalam penyusunan buku ini. Semoga membawa manfaat.

Penulis

Sugiyarto - Prof. Dr. Sugiyarto, M.Si., lahir di Klaten, 30 April 1967. Menyelesaikan pendidikan S-1 Ilmu Lingkungan Universitas Gadjah Mada pada 1991 dan S-2 Biologi Institut Teknologi Bandung pada 1995, serta S-3 Ilmu Pertanian Universitas Brawijaya pada 2004.
Pengalaman penelitian mengenai limbah organik, biodiversitas, tumbuhan obat silaginella, karika (Carica pubescens), biomonitoring, ikan sidat, avifauna & herpetofauna, ekoteologi Qur’ani, ubi kayu (Manihot esculenta), dan fungi.
Pengalaman pengabdian kepada maysarakat mengenai produksi keripik buah dan sayuran dengan metode vacuum frying, penangkaran burung langka lokal dan pakan untuk peningkatan hasil usaha koperasi berbasis pertanian, kemitraan penelitian-pengabdian pengelolaan mata air di Klaten, diversifikasi komoditasis dan konservasi air melalui budidaya merica (Piper nigrum), inovasi pembuatan tempe diperkaya buah karika (Carica pubescens), pembuatan Taman Kehati AQUA di Klaten, pemberdayaan untuk ekowisata, pendampingan takmir masjid untuk konservasi lingkungan, pendampingan komunitas tangguh lingkungan, dan kelorisasi desa untuk pemenuhan gizi ibu hamil dan zero stunting.
Pengalaman merumuskan kebijakan publik atau rekayasa sosial mengenai pengembangan Taman Sakura di lahan Perum Perhutani di lereng Gunung Lawu (Taman Sakral) pada 2018 sampai sekarang, dan pengembangan Taman Kehati PT Tirta Investama Klaten pada 2016 sampai 2017 di Cokrotulung, Klaten.
Tri Suwarni Wahyudiningsih - Dr. Tri Suwarni Wahyudiningsih, S.Si., M.Si., lahir di Yogyakarta, 22 Oktober 1970. Menyelesaikan pendidikan dasar di SDN Cokrokusuman Yogyakarta pada 1983, SMPN 8 Yogyakarta pada 1986, SMAN 3 Yogyakarta pada 1989, melanjutkan pendidikan S-1 pada 1995 dan S-2 pada 2000 di Fakultas Biologi UGM, serta lulus Program Doktor Ilmu Kehutanan UGM pada 2015. Pengalaman penelitian mengenai karakter morfologi dan genetik pada pohon kepel (Stelechocarpus burahol (Bl.) Hook.f. & Thomson), ubi kayu (Manihot esculenta Crantz), dan klon tanaman kayu putih (Melaleuca cajuputi), fenotip mutan jeruk yang diradiasi sinar gamma, serta aplikasi pupuk nano nutrien pada tanaman padi, anggrek, dan jeruk. Pengalaman
pengabdian kepada masyarakat dengan membuat inovasi teknologi
tepat guna berupa akuaponik sistem kincir untuk budidaya tanaman
sayuran. Pengalaman sebagai pembimbing magang industri program
MBKM mengenai manajemen produksi anggrek. Sampai saat ini
penulis masih aktif sebagai staf pengajar di Program Studi Agroteknologi Fakultas Pertanian Universitas Tidar.
Listiya Hidayah - Listiya Hidayah, S.P., lahir di Temanggung, Jawa Tengah pada 4 Februari 1999 sebagai anak pertama dari dua bersaudara dari pasangan Bapak Ngadenan Margiyono dan Ibu Sugiwaltini. Saat ini penulis bertempat tinggal di Dsn. Krajan 008/002, Ds. Pateken, Kec. Wonoboyo, Kab. Temanggung. Pada 2004, penulis mengawali pendidikan taman kanak-kanak di TK Pertiwi Pateken yang ditempuh selama dua tahun dan melanjutkan ke jenjang pendidikan Sekolah Dasar pada 2006 dan tamat 2011 di SD Negeri Pateken. Setelah tamat di SD, penulis melanjutkan pendidikan Sekolah Menengah Pertama di SMP Muhammadiyah 3 Ngadirejo pada 2012 dan tamat pada 2014. Pada 2015 hingga 2017, penulis melanjutkan pendidikan Sekolah Menengah Atas di SMA Negeri 1 Candiroto. Penulis diterima di Universitas Tidar pada 2017 melalui jalur SM (Seleksi Mandiri) di
Program Studi Agroteknologi Fakultas Pertanian Universitas Tidar
dan lulus pada 2022.

Daftar Isi

Sampul Depan
Halaman Sampul
Hak Cipta
Perpustakaan Nasional RI. Data Katalog dalam Terbitan (KDT)
Penerbit Pustaka Rumah C1nta
Kata Pengantar
Daftar Isi
     BAB I Eksplorasi Ubi Kayu Sebagai Plasma Nutfah
          A. Plasma Nutfah
          B. Eksplorasi dan Karakterisasi
          C. Uji Translokasi
     BAB II Ciri Umum Ubi Kayu
          A. Ubi Kayu
          B. Klasifikasi Tanaman Ubi Kayu
          C. Syarat Tumbuh Tanaman Ubi Kayu
          D. Morfologi Tanaman Ubi Kayu
          E. Identifikasi Ubi Kayu
     BAB III Teknik Sampling Ubi Kayu
          A. Titik Pengambilan Sampel
          B. Cara Pengambilan Sampel
          C. Pengelolaan Sampel
     BAB IV Penanganan Pasca Sampling
          A. Persiapan Lahan
          B. Persiapan Bibit
          C. Penanaman
          D. Pemeliharaan Tanaman
          E. Parameter Pengamatan
          F. Analisis Data
     BAB V Temuan Ubi Kayu Berdasarkan Karakter Agroekologi
          A. Aksesi Ubi Kayu Berdasarkan Karakter Agroekologi
          B. Klasifikasi Ubi Kayu Berdasarkan Ketinggian Tempat
          C. Klasifikasi Ubi Kayu Berdasarkan Pola Tanam
     BAB VI Temuan Berdasarkan Karakter Morfologi
          A. Keragaman Karakteristik Morfologi Ubi Kayu
     BAB VII Kekerabatan 39 Aksesi Ubi Kayu Berdasarkan Karakter Morfologi
     Daftar Pustaka
     Profil Penulis
Sampul Belakang