I Wayan Wirta (1961)

Lahir di Ginyar, tanggal 31 Desember 1961, kota kabupaten di sebelah timur Denpasar, Provinsi Bali. Ketertarikan penulis terhadap ilmu komunikasi dimulai sejak tahun 2007 silam, semenjak penulis tinggal di Kota Medan, Sumatera Utara bekerja di Kamenag Kota Medan (sebagai PNS) sebagai Pengawas Pendidikan Agama Hindu Tingkat SLTA/SLTP se-Kota Medan. Sebagai seorang pengawas, merasa perlu meningkatan jenjang pendidikan yang lebih tinggi sesuai tuntutan karier menjadi pengawas. Hal tersebut mendorong penulis melanjutkan pendidikan Magister (S2) Ilmu Komunikasi di Universitas Darma Agung Medan (lulus tahun 2009), yang mengantarkan penulis menjadi dosen (dari sejak tahun 2010 s/d sekarang), menyebabkan penulis beserta keluarga pulang kampung, mutasi ke Institut Hindu Dharma Negeri Denpasar. Sejak tanggal 20 Desember 2020 institusi tempat penulis mengajar mengalami peningkatan status menjadi Universitas Hindu Negeri I Gusti Bagus Sugriwa Denpasar. Dan sambil bekerja penulis melanjutkan kuliah mengambil jurusan Ilmu Agama di Institut Hindu Dharma Negeri Denpasar (lulus tahun 2019).

Penulis memiliki kepakaran dalam bidang Ilmu Komunikasi dan sekaligus Ilmu Agama, khususnya Agama Hindu. Penelitian komunikasi yang dilakukan lebih terfokus pada objek material Agama Hindu (komunikasi transcendental) yaitu Komunikasi Hindu. Untuk mewujudkan karir sebagai dosen yang professional, penulis aktip meneliti sesuai bidang kepakarannya, di samping juga menulis buku (book chapter) dengan harapan..

Profil penulis/editor dikelola oleh penerbit. Apabila menemukan ketidaksesuaian, silakan menghubungi langsung pihak penerbit.