I Komang Angga Maha Putra (1994)

Ketertarikan penulis terhadap ilmu pemasaran digital dimulai pada saat menjadi instruktur komputer di bidang desain grafis di salah satu lembaga kursus dan pelatihan pada tahun 2013. Berhasil menjadi juara Instruktur Komputer di Provinsi Bali dan Indonesia pada tahun 2015 pada program Apresiasi PTK oleh Kemdikbud. Ketertarikan terhadap dunia pemasaran digital meningkat ketika tren internet marketing dan desain media digital menjadi kebutuhan bagi setiap usaha. Penulis menyelesaikan studi S1 di prodi Desain Komunikasi Visual, dan S2 di prodi Seni dengan fokus riset di bidang desain.

Penulis kini merupakan praktisi di bidang desain & digital marketing untuk agensi pemasaran kreatif yang berbasis di Indonesia dan Singapura. Dosen Program Studi Desain Komunikasi Visual, dan Manajemen Pemasaran Digital, yang sekaligus aktif mengelola usaha di bidang desain & digital marketing. Trainer dan fasilitator yang telah melatih lebih dari 500+ UMKM di seluruh Indonesia. penulis juga merupakan digital creator dengan fokus karya pada desain grafis, content marketing, website design, search engine optimization, social media activator, copywriter, dan visual branding. Selain itu aktif sebagai Asesor Kompetensi BNSP bidang Digital Marketing, Social Media Marketing, Desain Grafis, Penguji Sertifikasi Kompetensi Digital Marketing di LSK DTB binaan Kemdikbud, dan Ketua Asosiasi Digital Marketing Indonesia (DIGIMIND) Chapter Bali.

Profil penulis/editor dikelola oleh penerbit. Apabila menemukan ketidaksesuaian, silakan menghubungi langsung pihak penerbit.