Ririn Akmal Sari (1980)

Penulis berkenalan dengan dunia ilmu gizi sejak tahun 1997 silam saat menempuh pendidikan Diploma III Gizi di Akademi Gizi Depkes RI Mataram yang dilanjutkan dengan Program Diploma IV Gizi Masyarakat di institusi yang sama yang sudah berganti menjadi Politeknik Kesehatan Kemenkes Mataram Jurusan Gizi pada Tahun 2013. Pada tahun 2020 Penulis menyelesaikan Pendidikan Magister Kesehatan Masyarakat di Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Indonesia. Selama menempuh pendidikan Magister di Universitas Indonesia, penulis aktif meneliti dan menghasilkan beberapa publikasi nasional dan internasional di bidang kesehatan dan gizi.

Penulis memiliki kepakaran di bidang gizi masyarakat. Berbagai Pelatihan yag diikuti antara lain terkait Pemantauan Pertumbuhan Balita, Pemberian Makan Bayi dan Anak, Konseling Menyusui, Manajemen Gizi Bencana, Manajemen Pemberian Tablet Tambah Darah bagi Wanita Usia Subur dan Ibu Hamil, Stimulasi, Deteksi, Intervensi, Dini Tumbuh Kembang Anak, dan Aksi Bergizi. Saat ini juga masih aktif sebagai Tim Teknis Program Kesehatan Gizi Masyarakat Bidang Kesehatan Masyarakat Dinas Kesehatan Kabupaten Sumbawa, Head of Operational Program Officer Foodiewell sebuah Platform Personalized Healthy-Meal Planner bagi Penderita Penyakit Tidak Menular dan Komunitas Remaja, aktif sebagai Fasilitator Aksi Bergizi kerjasama dengan UNICEF Indonesia untuk Program Aksi Bergizi pada Remaja, dan kegiatan organisasi yaitu PERSAGI, Pita Putih Indonesia, ILUNI UI NTB, dan IKABOGA

Profil penulis/editor dikelola oleh penerbit. Apabila menemukan ketidaksesuaian, silakan menghubungi langsung pihak penerbit.