Priyadi (1974)

Kelahiran Palembang pada 15 Nopember 1974, Ketertarikan penulis terhadap ilmu kesehatan lingkungan dimulai pada tahun 1994 ketika menuntut ilmu kesehatan lingkungan di Akademi Kesehatan Lingkungan Muhammadiyah Palembang. Hal tersebut membuat penulis semakin memahami peran penting kesehatan lingkungan dalam pembangunan bidang kesehatan. Penulis setelah menyelesaikan pendidikan S1 dan S2 memilih fokus pada dunia pendidikan. Pengalaman penulis dari Tahun 2000 sebagai sanitarian puskesmas, kepala puskesmas, kepala bidang promosi dan pelayanan kesehatan Dinas Kesehatan Kabupaten Ogan Ilir Provinsi Sumatera Selatan memberikan motivasi untuk terus berkontribusi pada bidang kesehatan lingkungan khususnya mendidik para mahasiswa sebagai generasi penerus bangsa dan pengkaderan sanitarian yang handal dan profesional pada Jurusan Kesehatan Lingkungan Program Studi DIII Sanitasi Poltekkes Kemenkes Palembang. Penulis telah melakukan beberapa penelitian dan pengabdian kepada masyarakat yang berhubungan dengan pengembangan keilmuan kesehatan lingkungan sebagai seorang dosen. Penulis dengan penghargaan Satya Lencana Karya Satya atas 20 tahun pengabdiannya sebagai aparatur negara tetap berupaya agar keilmuan kesehatan lingkungan semakin berkembang dan diminati oleh para generasi muda dalam rangka meningkatkan derajat kesehatan masyarakat.

Profil penulis/editor dikelola oleh penerbit. Apabila menemukan ketidaksesuaian, silakan menghubungi langsung pihak penerbit.