Tampilkan di aplikasi

Buku Wanderlust Creative Adventura hanya dapat dibaca di aplikasi myedisi reader pada Android smartphone, tablet, iPhone dan iPad.

Wisata Gastronomi

Flavors of Cultural Legacy

1 Pembaca
Rp 115.000 15%
Rp 97.500

Patungan hingga 5 orang pembaca
Hemat beli buku bersama 2 atau dengan 4 teman lainnya. Pelajari pembelian patungan disini

3 Pembaca
Rp 292.500 13%
Rp 84.500 /orang
Rp 253.500

5 Pembaca
Rp 487.500 20%
Rp 78.000 /orang
Rp 390.000

Pembelian grup
Pembelian buku digital dilayani oleh penerbit untuk mendapatkan harga khusus.
Hubungi penerbit

Perpustakaan
Buku ini dapat dibeli sebagai koleksi perpustakaan digital. myedisi library

Dalam buku "Wisata Gastronomi: Flavors of Cultural Legacy" karya Farta Ade Saputra, pembaca diajak dalam perjalanan yang menggugah untuk menjelajahi kekayaan budaya melalui pengalaman gastronomi. Buku ini mengautkan paradigma kepariwisata dari sekadar hiburan dan transaksi ekonomi menjadi perjalanan yang memperkaya wawasan dan kebajikan. Buku ini memberikan pemahaman yang tajam tentang wisata gastronomi berkelanjutan khususnya pada aspek budaya yang jarang disentuh daripada lingkungan fisik. Mulai dari konsep dasar gastronomi, pengaruh budaya terhadap penerimaan palate, jalur produksi, dan informasi lainnya hingga konsep pengembangan destinasi wisata gastronomi semua tersaji dengan menarik. Pembahasan ini tidak hanya bermanfaat bagi pecinta kuliner, food blogger, dan wisatawan, tetapi juga memberikan panduan ilmiah bagi akademisi dan pelaku usaha di bidang makanan. "Wisata Gastronomi: Flavors of Cultural Legacy" menjadi panggilan untuk merangkul 'food tourism' sebagai bentuk pelestarian warisan budaya melalui ajakan pada pengelolaan yang berkelanjutan demi manfaat maksimal bagi semua pihak, menghidupkan kembali tradisi citarasa dengan identitas budaya yang kuat, yang kemudian dapat diwariksan kepada generasi mendatang dengan segala kearifan dan kebajikannya.

Ikhtisar Lengkap   
Penulis: Farta Ade Saputra, S.Pd., Gr., M.Sc.

Penerbit: Wanderlust Creative Adventura
ISBN: 9786230969232
Terbit: Desember 2023 , 185 Halaman

BUKU SERUPA










Ikhtisar

Dalam buku "Wisata Gastronomi: Flavors of Cultural Legacy" karya Farta Ade Saputra, pembaca diajak dalam perjalanan yang menggugah untuk menjelajahi kekayaan budaya melalui pengalaman gastronomi. Buku ini mengautkan paradigma kepariwisata dari sekadar hiburan dan transaksi ekonomi menjadi perjalanan yang memperkaya wawasan dan kebajikan. Buku ini memberikan pemahaman yang tajam tentang wisata gastronomi berkelanjutan khususnya pada aspek budaya yang jarang disentuh daripada lingkungan fisik. Mulai dari konsep dasar gastronomi, pengaruh budaya terhadap penerimaan palate, jalur produksi, dan informasi lainnya hingga konsep pengembangan destinasi wisata gastronomi semua tersaji dengan menarik. Pembahasan ini tidak hanya bermanfaat bagi pecinta kuliner, food blogger, dan wisatawan, tetapi juga memberikan panduan ilmiah bagi akademisi dan pelaku usaha di bidang makanan. "Wisata Gastronomi: Flavors of Cultural Legacy" menjadi panggilan untuk merangkul 'food tourism' sebagai bentuk pelestarian warisan budaya melalui ajakan pada pengelolaan yang berkelanjutan demi manfaat maksimal bagi semua pihak, menghidupkan kembali tradisi citarasa dengan identitas budaya yang kuat, yang kemudian dapat diwariksan kepada generasi mendatang dengan segala kearifan dan kebajikannya.

Pendahuluan / Prolog

Wisata Gastronomi
Pariwisata tidak lagi sekadar tentang akses terhadap hiburan, terlebih sekedar aktifitas transaksi ekonomi semata. Melainkan sebuah perjalanan yang memperkaya wawasan dan kebajikan. Melalui pengalaman gastronomi, kita dapat merasakan kekayaan budaya yang tersemat dalam setiap hidangan. Di setiap suapan, tersirat cerita dan kearifan lokal yang patut dijaga dan dihargai. Sudah saatnya dunia pariwisata saat ini membawa kita menuju pada nilai-nilai yang lebih tinggi, menghubungkan kita dengan keberagaman dan keindahan dunia yang tak terbatas, termasuk berupaya melestarikan segala sumber daya yang menjadi modal utama kepariwisataan baik sumber daya alam, manusia, dan budayanya.

Dengan rasa syukur kepada Tuhan YME, buku ini hadir untuk memperkaya literatur tentang wisata gastronomi mulai konsep dasar tentang gastronomi hingga berbagai elemen terkait wisata gastronomi. Ditulis tidak lain untuk mengikat ilmu dan pengalaman penulis, menyebarkannya untuk menjadikannya sebagai upeti pajak ilmu pengetahuan, serta upaya untuk memberikan gambaran pembangunan dan pengembangan food tourism ke arah nilai yang lebih tinggi. Dengan penuh semangat dan harap, semoga buku ini dapat memberikan manfaat bagi pembaca dan turut berkontribusi pada kemajuan dan pembangunan nasional khususnya dalam pengembangan kepariwisataan.

Penulis menyadari tentu masih banyak kekurangan karena luasnya cakupan ilmu dan terbatasnya informasi yang dapat diakses sebagai bahan buku ini. Oleh karena itu, saran, kritik, dan masukan dari pembaca sangatlah berharga. Penulis terbuka untuk menerima segala bentuk kontribusi yang dapat meningkatkan kualitas informasi di masa mendatang.

Penulis

Farta Ade Saputra, S.Pd., Gr., M.Sc. - Lahir pada 12 Desember 1989 di Bondowoso, Jawa Timur. Menyelesaikan pendidikan kejuruan di SMK Negeri 2 Bondowoso sebelum melanjutkan pendidikan tinggi di bidang Pendidikan Tata Boga di Universitas Negeri Malang. Pendidikan Profesi Guru Tata Boga ditempuh di Universitas Negeri Surabaya. Serta lulus pada program studi Magister Kajian Pariwisata di Universitas Gadjah Mada pada tahun 2023.

Aktif terlibat dalam pengabdian masyarakat sejak studi S1, terutama terkait pengolahan pangan dan kuliner. Beberapa kali diamanahi untuk menjadi dosen tamu dan instruktur pengolahan pangan lokal pada program pemberdayaan masyarakat yang dilaksanakan oleh Pemerintah Propinsi dan Perguruan Tinggi di Jawa Timur. Karir profesional sebagai Guru Sarjana Mendidik di Daerah Terdepan Terluar dan Tertinggal (SM3T) Kabupaten Kepulauan Talaud pada 2015, tidak hanya berperan sebagai pendidik tetapi melibatkan diri dalam meningkatkan kualitas hidup masyarakat melalui pelatihan pengolahan dan pemanfaatan pangan lokal dan kuliner modern bekerjasama dengan Disperindag setempat. Karir sebagai guru untuk anak-anak Indonesia di Malaysia dimulai pada 2017 hingga 2020, bertugas sebagai pengelola Community Learning Center Kuala Lumpur Kepong di bawah Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan RI, salah satu misinya mengenalkan budaya Indonesia melalui kuliner kepada WNI yang lahir dan tinggal di luar negeri. Saat ini berkarir sebagai Dosen pada prodi Pariwisata

Daftar Isi

Cover
Halaman Judul
Kata Pengantar
Daftar Isi
Bab I Konsep Dasar Gastronomi
     Memahami Esensi Gastronomi Sebagai Budaya dan Seni
     Faktor Penyusun Elemen Gastronomi
Bab II Gastronomi Indonesia
     Potensi dan Tantangan Gastronomi Indonesia
     Klasifikasi Gastronomi Indonesia
     Peran Gastronomi Indonesia
Bab III Elemen Pariwisata Gastronomi
     Komponen Pariwisata
     Jenis Aktivitas Wisata Gastronomi
     Wisata gastronomi VS Wisata Kuliner
Bab IV Tipologi Gastronomik Wisatawan
     Motivasi dan Preferensi Wisatawan Gastronomi
     Tipe Wisatawan Gastronomi
Bab V Wisata Gastronomi Berkelanjutan
     Keberlanjutan Lingkungan Fisik
     Keberlanjutan Lingkungan Sosial
     Keberlanjutan Budaya
     Kota Kreatif gastronomi
Bab VI Studi Lapangan: Pengembangan Wisata Gastronomi Ingkung Guwosari
     Sentra Ingkung Guwosari
     Identitas dan Jalur Produksi gastronomi Ingkung
     Preferensi Wisatawan Ingkung Guwosari
     Pengembangan Sentra Ingkung Guwosari Sebagai Destinasi Wisata Gastronomi Berkelanjutan
Daftar Pustaka
Glosarium
Indeks
Biografi Penulis