Tampilkan di aplikasi

Hyundai All New i20, penyegaran menyeluruh

Majalah Car & Tuning Guide - Edisi 546
19 Agustus 2016

Majalah Car & Tuning Guide - Edisi 546

Berkat platform barunya Hyundai All New i20 kini punya dimensi lebih besar. / Foto : Artha

Car & Tuning Guide
Akhirnya generasi lanjutan dari Hyundai i20 hadir di Indonesia. Kami diberi kesempatan berjumpa hatchback ini sesaat sebelum peluncurannya. Dan apa yang dihadirkan Hyundai pada i20 generasi kedua ini benar-benar memberikan penampilan yang sangat berbeda. Bisa dilihat dari fascia yang kini mengandalkan desain Fluidic Sclupture 2.0 khas Hyundai. Gril berbentuk heksagonal diposisikan sedikit ke bawah. Sementara itu di bagian atasnya terdapat gril tipis yang seakan menyatukan desain lampu utama. Foglamp berbentuk trapesium di kedua sudut bumper juga menghadirkan kesan dinamis, terlebih dengan adanya DRL yang menyatu dengan foglamp.

Jika melihat tampilan samping i20, Anda pasti akan merasa kalau mobil ini jauh lebih besar. Ya, kesan Anda tidak salah karena All New i20 memang punya dimensi lebih besar dibanding pendahulunya. Bodinya lebih panjang 95 mm, lebih lebar 24 mm, namun atapnya lebih pendek 16 mm, sementara wheelbase kini lebih melar 45 mm. Menariknya ketika dilihat dari samping, pilar C yang diberi sentuhan warna hitam membuat impresi ‘semi floating roof’ lebih terlihat. Bagian buritan juga tak kalah sporty dengan desain lampu belakang sedikit mengingatkan pada lampu Audi. Sayangnya, Hyundai All New i20 belum mengandalkan LED sebagai lampu utama. Tapi sekilas jika diperhatikan hatchback ini seperti menggunakan LED bar pada bagian lampu kota.

Di bumper belakang juga terdapat reflektor di sisi kanan dan kiri. Hanya saja di bagian kanan ditambah lampu isyarat mundur. Kabin All New i20 punya desain khas Hyundai yang memiliki bentuk heksagonal. Desain ini terlihat dari bentuk cluster tengah mulai dari kisikisi AC hingga bagian head unit. Lingkar kemudi yang dibalut bahan kulit membuat setir lebih nyaman digenggam. Terdapat pula tombol audio serta MID yang memudahkan Anda mengatur sistem audio ketika mengemudi.
Majalah Car & Tuning Guide di aplikasi myedisi reader pada Android smartphone, tablet, iPhone dan iPad.
Baca selengkapnya di edisi ini

Selengkapnya
DARI EDISI INI