Tampilkan di aplikasi

Buku Cipta Pustaka Utama hanya dapat dibaca di aplikasi myedisi reader pada Android smartphone, tablet, iPhone dan iPad.

Goresan Tinta Santri

Antologi Cerpen Santri SPEAM

1 Pembaca
Rp 37.500 15%
Rp 32.000

Patungan hingga 5 orang pembaca
Hemat beli buku bersama 2 atau dengan 4 teman lainnya. Pelajari pembelian patungan disini

3 Pembaca
Rp 96.000 13%
Rp 27.733 /orang
Rp 83.200

5 Pembaca
Rp 160.000 20%
Rp 25.600 /orang
Rp 128.000

Pembelian grup
Pembelian buku digital dilayani oleh penerbit untuk mendapatkan harga khusus.
Hubungi penerbit

Perpustakaan
Buku ini dapat dibeli sebagai koleksi perpustakaan digital. myedisi library

Buku Goresan Tinta Santri: Antologi cerpen Santri yang ditulis oleh kelas IX B adalah buku cerita santri yang berisi kumpulan cerita. Baik cerita berdasarkan pengalaman, pengamatan, dan berdasarkan hasil Kontemplasi santri. Buku ini disusun untuk mengembangkan bakat dan minat literasi santri SPEAM jenjang SMP agar menjadi literator sejati. Buku ini berkisah tentang aneka macam kisah santri, di antarnya masa masa di pesantren, cita-cita santri dan lain-lain.Di setiap kisah ada amanat tersirat dan tersurat yang disuguhkan kepada pembaca. Dengan harapan pembaca bisa mengambil isensi dari cerita santri.

Ikhtisar Lengkap   
Penulis: Muhammad Honey Almal R, dkk.

Penerbit: Cipta Pustaka Utama
ISBN: 9786237152699
Terbit: Mei 2021 , 118 Halaman

BUKU SERUPA










Ikhtisar

Buku Goresan Tinta Santri: Antologi cerpen Santri yang ditulis oleh kelas IX B adalah buku cerita santri yang berisi kumpulan cerita. Baik cerita berdasarkan pengalaman, pengamatan, dan berdasarkan hasil Kontemplasi santri. Buku ini disusun untuk mengembangkan bakat dan minat literasi santri SPEAM jenjang SMP agar menjadi literator sejati. Buku ini berkisah tentang aneka macam kisah santri, di antarnya masa masa di pesantren, cita-cita santri dan lain-lain.Di setiap kisah ada amanat tersirat dan tersurat yang disuguhkan kepada pembaca. Dengan harapan pembaca bisa mengambil isensi dari cerita santri.

Pendahuluan / Prolog

Prakata
Saya sangat senang melihat generasi tahun ini telah membawa sebuah perubahan yang sangat baik terhadap perkembangan Pesantren SPEAM. Hal ini saya rasakan dari pergerakan IPM (Ikatan Pelajar Muhammadiyah) yang sangat baik, presatasinya juga sangat baik. Perubahan ini membuat saya senang karena generasi pembaharuan dalam sebuah dinamika pergerakan IPM dan juga kegiatan lainnya yang sudah membantu saya di bagian Pengasuahan Santri waktu itu.

Perubahan itu dapat saya rasakan pada saat saya membina IPM. IPM pada masa generasi ini adalah sangat baik dan mulai terlihat sebuah perubahan dalam setiap kegiatan harian dan kegiatan IPM. Ini adalah perubahan yang sangat signifikan, semua kegiatan terkonsep dengan baik, walaupun masih ada kekurangan di sana sini. Namun bagi saya sudah sangat baik untuk menjadi generasi pembaharuan di SPEAM waktu itu.

Generasi tahun 2021 memiliki sejarah yang tidak terlupakan bagi saya selama di Pesantren SPEAM karena santrinya yang baik-baik membuat saya terbantu dalam setiap kegiatan kepengasuhan seperti kegiatan muhadhoroh, pengawas dari santri SMA selalu aktif mengawal dan bagian pengajaran yang sangat bagus dalam menerapkan disiplinnya (Ghossan dan Habil). Bagian kebersihan yang selalu memberikan sangsi kepada santri yang tidak menata sandalnya dengan rapi (Najib dan Zidan R), bagian keamanan yang selalu memberikan mahkamah setiap harinya membuat suasana Pesantren hidup dengan pergerakan IPM. Bagian ASBO (Asosiasi Seni dan Bagian Olahraga) yang memberikan sangsi disiplin kepada santri yang tidak memakai sepatu pada saat olahraga yaitu Gymnastiar dan Mufid, bagian bahasa yang selalu memberikan sangsi mahkamah setiap selesai shalat Duhur dan juga membuat jadwal untuk SIC (SPEAM Information Center) yaitu Amir dan Sabil, bagian KDI (Kajian Dakwa Islam) yang selalu mengecek dan mengontrol kegiatan ibadah santri selama shalat berjamaah berlangsung yaitu Abi dan Syauqi, dan masih banyak yang lainnya. Inilah awal SPEAM mulai terbangun sebuah sistem organisasi IPM yang baik.

Prestasinya sudah sangat baik, juara terbaik kedua MTQ lomba cerdas cermat tingkat Kota Pasuruan mereka adalah Amir Faisal, Revi Jihad, dan Yoshio. Ada juga harapan tiga mereka adalah Syauqi, Romzan, dan Nadzif. Ini adalah sebuah peresatasi gemilang yang sangat baik bagi generasi ini, sehingga membawa nama baik Pesantren SPEAM di tingkat Kota Pasuruan. Mereka adalah santri kelas IX yang sangat baik perestasinya selama saya membina dan membimbinya waktu itu.

Saya beruntung dapat menjadi bagian dari kalian semua. Selalu ada cerita yang mewarnai kita saat masih di SPEAM, rasa sedih, susah, canda tawa, dan semua itu kita rasakan bersama. Saya sudah merasa senang dengan IPM antum semuanya dan juga teman-teman yang lain yang sudah memberikan sebuah perubahan yang sangat baik terhadap SPEAM.

Saya masih ingat waktu itu, ada anggota IPM keluar pondok tidak memakai masker dan ketahuan oleh salah satu pimpinan SPEAM di jalan saat itu, siapakah dia? Kasih tau gak ya? Ini adalah cerita masa lalu yang akan selalu dikenang bagi siapa yang mengingatnya. Hahahahaha ***

Daftar Isi

Sampul
Daftar isi
Si Anak yang Nakal
Perjuangan Melewati Masa Sulit
13 Oktober 2018 Bandung
Teman Pengkhianat
Penyesalan Tak Terlupakan
Sekolah Berasrama
Kisah Anak Nakal di Pondok Tercinta
Orang yang Selalu Bersyukur
Menjadi Anak Pandai
Pengorbanan
Sang Hafiz Quran
Sarang Sukses
Doa
Bersyukur
Si Anak Hebat
Persidangan
Panutanku Ni Boss
Terbisukan
Kitalah Warna
Mandiri
Roda Berputar