Tampilkan di aplikasi

Sedia suporter sebelum tanding

Majalah Hai - Edisi 35/2016
2 September 2016

Majalah Hai - Edisi 35/2016

Di tiap kejuaraan olahraga antar sekolah, kehadiran suporter sangat penting. Suporter punya 1001 cara unik dan heboh untuk naikin semangat tim dan bikin jiper lawan.

Hai
Keberhasilan sebuah tim dalam suatu kejuaraan pastilah nggak cuma karena kehebatan pemain yang tanding. Tapi juga karena mereka yang dengan sepenuh hati mendukungnya dari bangku penonton. Randi pemain futsal dari MA Arisalah Padang pun sepakat kalau saat ada suporter di lapangan, optimesme melejit. “Aku tambah semangat dan jadi terharu ngeliat suporter yang banyak gitu. Asik kalau ada yang ngedukung saat kita main.” kata Randi. Dengan adanya suporter membuat atmosfer pertandingan semakain terasa dan membahana. Kebayang nggak jika di saat ada pertandingan suporter nggak ada satupun? Pastinya kayak kuburan tuh pertandingan, sunyi dan nggak ada suara. Nah, tiap tim suporter selalu punya cara uniknya sendiri.

Dresscode Hitam dan Bendera Raksasa Ini adalah cara yang biasa dipakai sama teman-teman dari JB Mania, tim suporter dari SMA Kolese De Britto Yogyakarta. Yang paling khas dari mereka adalah yel-yelnya yang unik seperti JB Till I Die, Falling In Love With You, dan jumlah massa nya yang nggak pernah sepi. Untuk atribut dan properti ketika suporteran, JB Mania selalu menggungakan dresscode hitam. Atribut lain seperti banner, giant fl ag, syal nggak terlalu dipaksakan dan tergantung ke masing-masing individu. Menurut Richard Prasetya, salah satu anggota, pengalaman paling berkesan ketika menjadi JB Mania adalah ketika JB bertanding di Magelang dalam kompetisi basket.

Ketika itu ia masih duduk di bangku kelas X dan bersama teman-teman JB Mania naik motor menerjang badai dari Jogja sampai Magelang hanya untuk mendukung De Britto Tigers, sebutan tim basket SMA Kolese De Britto. Ratusan Cewek Sekali Datang Ya, begitulah We Are Stece (WAS), tim suporter dari SMA Stella Duce 1 Yogyakarta. Tiap mendukung timnya, nggak pernah dalam jumlah nanggung. Minimal 500 siswa dari sekolah homogen cewek ini bikin heboh lapangan.
Majalah Hai di aplikasi myedisi reader pada Android smartphone, tablet, iPhone dan iPad.
Baca selengkapnya di edisi ini

Selengkapnya
DARI EDISI INI