Tampilkan di aplikasi

Hasil UN selaras capaian penilaian internasional

Majalah Jendela - Edisi X/04/2017
12 Januari 2018

Majalah Jendela - Edisi X/04/2017

Instrumen penilaian UN sangat jelas dan meski tidak lagi sebagai penentu kelulusan, tetapi masih bermanfaat bagi siswa.

Jendela
Hasil korelasi antara pengukuran capaian siswa berdasar ujian nasional (UN) dengan capaian assessment internasional, ternyata menunjukan adanya keselarasan. Hasil UN tidak jauh berbeda dengan hasil capaian siswa Indonesia pada Program for International Student Assessment (PISA) dan Trends in International Mathematics and Science Study (TIMSS).

Ini menunjukkan instrumen penilaian UN tidak dibuat sembarangan dan hasilnya digunakan untuk memetakan tingkat pencapaian hasil belajar siswa. Hasil penilaian PISA terbaru telah dirilis pada akhir 2016 yang lalu. Hasil riset tiga tahunan pada siswa usia 15 tahun ini menunjukkan kenaikan capaian Indonesia yang cukup signifikan, yaitu sebesar 22,1 poin.

Hasil tersebut menempatkan Indonesia sebagai negara tercepat ke empat dalam hal kenaikan pencapaian murid secara menyeluruh. Peningkatan capaian itu cukup memberikan optimisme, meskipun sebenarnya posisi Indonesia masih rendah dibanding rata-rata Organization for Economic and Development (OECD).

Hasil PISA 2015 itu menunjukkan, sebanyak 56 persen profil kemampuan siswa Indonesia berada di bawah standar terendah (below low). Setingkat lebih baik dari Peru yang mencapai 58,8 persen. Bandingkan dengan posisi Singapura yang hanya memiliki 9,6 persen siswa dengan profil below low tersebut.

Demikian juga jika dibandingkan dengan hasil UN 2015 yang menunjukkan bahwa masih ada sekitar 54 persen siswa dengan peminatan Ilmu Pengetahuan Sosial (IPS) belum mencapai kompetensi minimal matematika. Sementara siswa dengan peminatan Ilmu Pengetahuan Alam (IPA) sebanyak 42 persennya masih di bawah standar yang ditetapkan Badan Standar Nasional Pendidikan (BSNP).
Majalah Jendela di aplikasi myedisi reader pada Android smartphone, tablet, iPhone dan iPad.
Baca selengkapnya di edisi ini

Edisi lainnya    Baca Gratis
DARI EDISI INI