Tampilkan di aplikasi

Anak cerdas dunia-akhirat

Majalah Karima - Edisi 01
15 Februari 2018

Majalah Karima - Edisi 01

Hampir pasti, kebanyakan anak-anak masa kini lebih fasih menyebut tokoh-tokoh kartun daripada Sahabat Nabi Shallallahu ‘alaihi wa sallam. / Foto : MUH. ABDUS SYAKUR/Karima

Karima
Hampir pasti, kebanyakan anak-anak masa kini lebih fasih menyebut tokoh-tokoh kartun daripada Sahabat Nabi Shallallahu ‘alaihi wa sallam. Mereka lebih memilih idola kaum selebriti ternama atau pemain sepakbola daripada mengagumi alim dan jeniusnya para ulama. Bahkan artis porno dan hobi mabuk-mabukan pun dielu-elukan.

Masya Allah. Kita tak bisa serta-merta menyalahkan anak-anak itu. Orangtua justru perlu introspeksi, kenapa itu bisa terjadi. Barangkali memang selama ini orangtua jarang atau ma lah tak pernah memperkenalkan sosok-sosok hebat yang semestinya jadi panutan. Akhirnya anak-anak pun mencari sendiri tokoh pujaan.

Tentu tidak semua seperti itu. Alhamdulillah banyak pula anakanak yang sungguh membanggakan. Berbagai ajang olimpiade tingkat dunia berhasil ditaklukkan. Anakanak itu juga mampu menghasilkan berbagai penemuan hebat yang bermanfaat bagi umat. Media massa sudah terlampau sering menyajikan beritanya.

Yang lebih utama, tak sedikit pula anak-anak yang hebat dalam dimensi akhirat (insya Allah). Hafal Qur`an, fasih melafalkan hadits, hatinya ter tambat di masjid, sangat berbakti ke pada orangtua, kepeduliannya pada sesama luar biasa, dan sederet kehebatan lainnya. Anak-anak itu tidak hidup di zaman Nabi atau Sahabat.

Juga tidak dididik oleh ulama-ulama hebat. Mereka berasal dari keluarga masa kini yang juga terkepung berbagai macam godaan duniawi, namun berupaya tidak terseret arus. Tulisan berikut adalah beberapa contoh anak hebat itu. Namun ini sekadar contoh sehingga Karima tak mungkin mengulas semuanya. Masih banyak anak-anak hebat lainnya, dan semoga termasuk anakanak Anda
Majalah Karima di aplikasi myedisi reader pada Android smartphone, tablet, iPhone dan iPad.
Baca selengkapnya di edisi ini

Selengkapnya
DARI EDISI INI