Tampilkan di aplikasi

Lima presiden termiskin di dunia, benarkah?

Majalah Matra - Edisi 0331
9 Januari 2023

Majalah Matra - Edisi 0331

Jose Mujica

Matra
Tolak uang pensiun sampai ada yang tidur di gubuk reyot. Inilah presiden termiskin di dunia. Bukan presiden yang memiliki jabatan prestise dengan gaji fantastis. Berbagai fasilitas mewah didapatkan dengan mudah. Selain gaji, presiden juga biasanya mendapatkan hak tunjangan sehingga tak heran memiliki kekayaan yang mumpuni.

Namun hal tersebut tak berlaku bagi beberapa presiden berikut ini. Alih-alih hidup dalam kekayaan dari jabatannya, mereka malah memilih hidup sederhana bahkan ada yang menolak untuk tinggal di istana negara. Siapa saja presiden termiskin di dunia yang dimaksud? Simak ulasannya dilansir dari kanal YouTube Daftar Top berikut ini.

1. Jose Mujica
Presiden termiskin di dunia yang pertama adalah mantan presiden Uruguay, Jose Mujica. Mujica menjabat sebagai Presiden Uruguay ke 40 sejak Maret 2010 hingga Maret 2015. Meski punya jabatan, Mujica tak serakah mengambil banyak keuntungan.

Dia bahkan menyumbangkan 90 persen gajinya itu untuk orang miskin. Dia juga tidak mau tinggal di istana Presiden dan lebih memilih tinggal di sebuah rumah kecil yang hampir rusak bersama istrinya, Lucia Topolansky.

2. Paus Fransiskus
Paus Fransiskus adalah pemimpin Vatikan sejak Maret 2013. Selain memegang jabatan sebagai pemimpin, Paus juga memegang kehormatan sebagai uskup Roma dan kepala gereja katolik Roma. Meski menjabat sebagai kepala negara, Paus tidak menerima gaji dari jabatannya.
Majalah Matra di aplikasi myedisi reader pada Android smartphone, tablet, iPhone dan iPad.
Baca selengkapnya di edisi ini

Selengkapnya
DARI EDISI INI