Tampilkan di aplikasi

Mini Cooper S (F56) 2016, naik kelas

Tabloid OTOMOTIF - Edisi 23-XXIX
17 Oktober 2019

Tabloid OTOMOTIF - Edisi 23-XXIX

Ketika Cooper S Upgrade Tampilan Dan Performa Ke Varian John Cooper Works.

OTOMOTIF
Akbar Bakti sudah sejak awal kepincut varian Mini Cooper F56 John Cooper Work (JCW). Namun saat itu (tahun 2016), budget yang ia miliki hanya mampu menebus Mini Cooper F56 S. Biar enggak ‘baper’, Akbar memutuskan memboyong Mini Cooper S F56 berwarna Red Chilli tipe Red Hot, yang punya bumper seri JCW. Sambil menunggu saldo tabungan kembali penuh, mobil ini dibiarkan tampil standar hampir dua tahun lamanya. Hingga akhirnya beberapa waktu ini, hasrat memodifikasinya muncul.

Aksesoris tambahan. Perlahan ia anggarkan dana untuk mendandani besutannya ini. Sebagai langkah awal modifikasi, ia menempelkan aksesori bermotif bendera Inggris, atau Union Jack di bodi Mini. “Mulai dari cover spion, tutup tangki bensin, sill plate dan tail light yang diambilkan dari generasi terakhir F56,” terangnya. Dirasa belum cukup, Akbar masih menambahkan printilan aksesori pemanis. Ada door projector MINI Bulldog yang menyala dan menyorot ke bagian bawah saat pintu dibuka. Juga Snap In Adapter untuk iPhone 8, semacam rumah (dudukan) untuk iPhone yang posisinya ditaruh di konsol tengah.

Performance Kit. Langkah awal sudah dilewati, Akbar mulai ‘gatal’, utak atik sektor mesin. “Rasanya perlu sedikit sentuhan ringan di mesin agar lebih bertenaga,” katanya lagi. Sekadar info, mesin yang diusung berkode B48 2.000 cc berteknologi Vanos Valvetronic Turbo. Demi alasan tidak ingin mesin dibongkar jeroannya, Akbar memilih memasang produk performance kits resmi MINI, John Cooper Works.

Paketnya terdiri dari JCW exhaust flap yang bisa diatur suaranya lewat remote Bluetooth ini juga disertakan sebuah chip untuk remapping mesin. Berkat oprekan di ECU, berhasil mendongkrak tenaga hingga 35 dk yang membuat performa asli dari 195 dk menjadi 230 dk (on wheels) menggunakan bahan bakar Pertamax Turbo. “Katanya sih kalau pakai bensin oktan 100-an bisa lebih power-nya,” kekeh Akbar.
Tabloid OTOMOTIF di aplikasi myedisi reader pada Android smartphone, tablet, iPhone dan iPad.
Baca selengkapnya di edisi ini

Selengkapnya
DARI EDISI INI