Kuswandi

Prof. Dr. Kuswandi, Apt., SU., M.Phil. lahir di Purwokerto pada tanggal 8 Februari 1951. Saat ini, penulis menjabat sebagai guru besar dalam bidang kimia medisinal di Fakultas Farmasi UGM. Pendidikan S-1 dan S-2 diambil di Farmasi UGM dalam bidang kimia medisinal. Kemudian, penulis mengambil studi S-2 kembali di Leicester University, Inggris dan mendalami bidang genetika. Setelah itu, studi S-3 dilanjutkan di Aston University, Inggris dengan mendalami bidang biologi molekuler. Penulis memiliki pengalaman mengajar pada beberapa program studi dan beberapa tempat. Di Fakultas Farmasi UGM, penulis mengajar bidang kimia medisinal, radiofarmasi, rekayasa genetika, dan biologi molekuler. Selain itu, penulis juga menjadi pengajar di UAD, USB, UMP, UMS, UMY, UNSOED, dan STIKES Siti Khodijah Palembang. Penulis juga pernah menjabat sebagai Dekan Fakultas Farmasi Universitas Muhammadiyah Surakarta, Direktur LPOM-MUI Surakarta, Kaprodi Farmasi Universitas Muhammadiyah Yogyakarta, dan hingga saat ini menjabat sebagai Anggota Senat Fakultas Farmasi UGM. Di samping mengajar, penulis juga aktif melakukan penelitian di antaranya, analisis sekuen DNA bakteri, uji aktivitas antiviral ekstrak, dan kloning gen dari mutan-mutan K. pneumoniae yang resisten terhadap BRL 41897A (mutan KSL), serta sintesis antikanker, antibiotik, dan analgetika dengan mereaksikan beberapa senyawa alam menjadi satu senyawa baru.

Profil penulis/editor dikelola oleh penerbit. Apabila menemukan ketidaksesuaian, silakan menghubungi langsung pihak penerbit.