Tampilkan di aplikasi

Pilihan penghangat air Rp.2 jutaan

Tabloid Rumah - Edisi 378
14 September 2017

Tabloid Rumah - Edisi 378

Jangan asal murah. Pilih penghangat air yang sesuai kebutuhan dan bikin mandi jadi nyaman. / Foto : DOK.ARISTON

Rumah
Dulu, kita harus repot memanaskan air di panci dengan kompor untuk sekadar mandi air hangat. Namun dengan berkembangnya teknologi, hadirlah water heater atau penghangat air. Ada beberapa jenis penghangat air yang tersedia di pasaran. Pertama, dibedakan atas sumber tenaga penghangat air (tenaga surya, listrik, dan gas). Kedua, penghangat air dibedakan dari jenis penampungannya.

Ada jenis tanki yang bisa menampung air sebanyak 15-30 liter, ada pula jenis tankless atau penghangat air instan tanpa wadah penampungan. Menurut Stefano Cartoni, Director of PT Ariston Thermo Indonesia, penggunaan penghangat air di Indonesia memang masih sangat sedikit. Tapi, menurutnya, hadirnya penghangat air dengan fi tur-fi tur canggih, mulai meningkatkan minat penggunaan penghangat air. “Minat makin baik lagi saat desainnya bagus dan harganya relatif terjangkau.”

Soal fi tur, penghangat air tak cuma menyediakan pengaturan kehangatan suhu air. Kini penghangat air bisa mengingat pengaturan suhu yang disukai setiap anggota keluarga. Salah satunya, penghangat air Ariston Aures. Anda tinggal simpan pengaturan suhu yang disukai tiap anggota keluarga. Kemudian cukup tekan satu tombol untuk mendapatkan air dengan suhu yang sudah Anda pilih.

Masih soal suhu air, Donald Adrian Alusinsing, Pre and Aſt er Sales Manager PT Ariston Thermo Indonesia menilai, suhu yang tidak stabil jadi masalah yang sering dikeluhkan pengguna produk penghangat air. “Air bisa tibatiba memanas karena tekanan air yang berubah akibat ada keran lain yang digunakan bersamaan,” kata Donald. Kalau hal itu terjadi, bukan cuma mandi yang jadi tak nyaman. Konsumsi energi juga tambah besar.
Tabloid Rumah di aplikasi myedisi reader pada Android smartphone, tablet, iPhone dan iPad.
Baca selengkapnya di edisi ini

Selengkapnya
DARI EDISI INI