Tampilkan di aplikasi

Buku Salemba Empat hanya dapat dibaca di aplikasi myedisi reader pada Android smartphone, tablet, iPhone dan iPad.

Aku dan Ibuku

1 Pembaca
Rp 64.900 38%
Rp 40.000

Patungan hingga 5 orang pembaca
Hemat beli buku bersama 2 atau dengan 4 teman lainnya. Pelajari pembelian patungan disini

3 Pembaca
Rp 120.000 13%
Rp 34.667 /orang
Rp 104.000

5 Pembaca
Rp 200.000 20%
Rp 32.000 /orang
Rp 160.000

Pembelian grup
Pembelian buku digital dilayani oleh penerbit untuk mendapatkan harga khusus.
Hubungi penerbit

Perpustakaan
Buku ini dapat dibeli sebagai koleksi perpustakaan digital. myedisi library

Buku Aku dan Ibuku membahas perkembangan janin semasa dalam kandungan ibu, mulai dari trimester awal hingga trimester akhir. Selain itu, juga membahas mengenai perubahan-perubahan yang dialami oleh ibu semasa kehamilan dan tips-tips untuk mengatasi ketidaknyamanan yang dialami oleh ibu, serta informasi-informasi yang penting untuk diperhatikan oleh ibu hamil.

Materi yang dibahas dalam buku ini dibuat sangat menarik agar tidak membosankan dan dilengkapi dengan ilustrasi janin sepanjang pertumbuhan, serta perkembangannya. Bahasa yang dipergunakan juga sederhana sehingga dapat mudah dimengerti, baik untuk kalangan akademik maupun kalangan umum.

Ikhtisar Lengkap   
Penulis: Willa Follona / Eko A. Meinarno

Penerbit: Salemba Empat
ISBN: 9786027670488
Terbit: Januari 2010 , 66 Halaman










Ikhtisar

Buku Aku dan Ibuku membahas perkembangan janin semasa dalam kandungan ibu, mulai dari trimester awal hingga trimester akhir. Selain itu, juga membahas mengenai perubahan-perubahan yang dialami oleh ibu semasa kehamilan dan tips-tips untuk mengatasi ketidaknyamanan yang dialami oleh ibu, serta informasi-informasi yang penting untuk diperhatikan oleh ibu hamil.

Materi yang dibahas dalam buku ini dibuat sangat menarik agar tidak membosankan dan dilengkapi dengan ilustrasi janin sepanjang pertumbuhan, serta perkembangannya. Bahasa yang dipergunakan juga sederhana sehingga dapat mudah dimengerti, baik untuk kalangan akademik maupun kalangan umum.

Pendahuluan / Prolog

Aku dan Ibuku
Untuk semua pasutri yang ingin mengetahui perkembangan anak dalam kandungan sulit untuk melihat janin yang berkembang dari hari ke hari, minggu ke minggu hingga ia lahir. Namun tentunya ada rasa keingintahuan yang luar biasa untuk mengetahui apa yang terjadi di dalam rahim.

Buku ini dibuat sebagai gambaran sederhana dan bisa menjadi gambaran umum tentang perkembangan janin sesuai dengan hasil penelitian. Penampilan buku ini dibuat sangat kecil, ringan, dan menghibur. Persis si bayi yang sedang bertumbuh kembang di dalam rahim ibu.

Penulis

Willa Follona - Willa Follona

Penulis merupakan pengajar di Jurusan Kebidanan Program studi Cipto Mangunkusumo Politenik Kesehatan (Poltekkes) Jakarta III. Pendidikan terakhir D-IV Bidan Pendidik FK UNPAD Bandung. Aktivitas pengajaran saat ini adalah mengampu mata ajar Asuhan Kebidanan pada Pelayanan KB, Asuhan Kebidanan pada Ibu Hamil, dan Mutu Pelayanan Kebidanan. Beberapa pelatihan yang pernah diikuti oleh penulis antara lain pelatihan Kontrasepsi Terkini dan pelatihan Alat Bantu Pengambilan Keputusan Klinik (ABPK) Keluarga Berencana.

Penulis dapat dihubungi melalui alamat e-mail di frii_welly@yahoo.co.id.
Eko A. Meinarno - Eko A. Meinarno

Penulis merupakan pengajar tetap di Fakultas Psikologi Universitas Indonesia. Pendidikan strata satunya adalah psikologi di Fakultas Psikologi Universitas Indonesia dan melanjutkan strata duanya pada bidang antropologi di FISIP UI. Aktivitas penulis selain mengajar adalah meneliti dan menulis (untuk seminar nasional dan internasional, jurnal nasional, dan buku ajar). Beberapa buku ajarnya yang telah terbit, di antaranya Psikologi Sosial (penyunting kedua). Penghargaan yang pernah diterima adalah penghargaan tingkat universitas untuk penulisan buku ajar tahun 2008.

Penulis dapat dihubungi melalui alamat e-mail di meinarno@ui.ac.id.

Daftar Isi

Sampul depan
Tentang Penulis
Pengantar
Daftar Isi
Bulan 1
Bulan 2
Bulan 3
Bulan 4
Bulan 5
Bulan 6
Bulan 7
Bulan 8
Bulan 9
Daftar Pustaka
Indeks
Sampul belakang