Tampilkan di aplikasi

Buku Unsoed Press hanya dapat dibaca di aplikasi myedisi reader pada Android smartphone, tablet, iPhone dan iPad.

Teknologi Tepat Guna: Pemanfaatan Kegiatan English Movie Club untuk Peningkatan Kesadaran Gender

1 Pembaca
Rp 46.000 15%
Rp 39.000

Patungan hingga 5 orang pembaca
Hemat beli buku bersama 2 atau dengan 4 teman lainnya. Pelajari pembelian patungan disini

3 Pembaca
Rp 117.000 13%
Rp 33.800 /orang
Rp 101.400

5 Pembaca
Rp 195.000 20%
Rp 31.200 /orang
Rp 156.000

Pembelian grup
Pembelian buku digital dilayani oleh penerbit untuk mendapatkan harga khusus.
Hubungi penerbit

Perpustakaan
Buku ini dapat dibeli sebagai koleksi perpustakaan digital. myedisi library

Media pembelajaran semakin berkembang seiring dengan kemajuan teknologi dan inovasi dalam dunia pendidikan. Film merupakan salah satu media yang sering digunakan untuk mempermudah proses pembelajaran. Hal ini karena film dapat menarik perhatian penonton sehingga mempermudah penerimaan informasi dan pemahaman konsep yang diajarkan dalam proses pembelajaran. Selain itu, film juga mengangkat isu-isu sosial yang penting dalam masyarakat, termasuk isu gender. Dengan demikian, film dapat digunakan sebagai media pembelajaran karena mampu menjadi media dalam menyebarkan kesadaran dan pemahaman tentang isu gender di masyarakat.

Penggunaan film sebagai media pembelajaran juga memerlukan langkah-langkah khusus agar tujuan pembelajaran dapat tercapai. Dengan didasarkan pada penelitian tentang peningkatan kesadaran gender, langkah-langkah yang terdapat pada buku ini terbukti mampu dan efektif dalam meningkatkan kesadaran gender. Capaian pembelajaran juga telah tersaji dalam buku ini sehingga dapat terlihat hasilnya.

Buku TTG ini berisi tentang penjelasan mengenai alur penerapan penggunaan film sebagai media untuk meningkatkan kesadaran gender melalui pembuatan movie review. Buku ini juga disertai dengan penjelasan mengenai definisi dan pemahaman dasar tentang gender, berbagai contoh, serta hasil penerapan teori sehingga buku ini cocok dijadikan bahan bacaan bagi para tenaga pendidik maupun masyarakat pada umumnya.

Ikhtisar Lengkap   
Penulis: Ririn Kurnia Trisnawati / Mia Fitria Agustina / Dian Adiarti / Eka Dyah Puspita Sari
Editor: Tyas Retno Wulan / Gita Anggria Resticka / Dian Ari Safitri

Penerbit: Unsoed Press
ISBN: 9786234651355
Terbit: Agustus 2023 , 102 Halaman

BUKU SERUPA










Ikhtisar

Media pembelajaran semakin berkembang seiring dengan kemajuan teknologi dan inovasi dalam dunia pendidikan. Film merupakan salah satu media yang sering digunakan untuk mempermudah proses pembelajaran. Hal ini karena film dapat menarik perhatian penonton sehingga mempermudah penerimaan informasi dan pemahaman konsep yang diajarkan dalam proses pembelajaran. Selain itu, film juga mengangkat isu-isu sosial yang penting dalam masyarakat, termasuk isu gender. Dengan demikian, film dapat digunakan sebagai media pembelajaran karena mampu menjadi media dalam menyebarkan kesadaran dan pemahaman tentang isu gender di masyarakat.

Penggunaan film sebagai media pembelajaran juga memerlukan langkah-langkah khusus agar tujuan pembelajaran dapat tercapai. Dengan didasarkan pada penelitian tentang peningkatan kesadaran gender, langkah-langkah yang terdapat pada buku ini terbukti mampu dan efektif dalam meningkatkan kesadaran gender. Capaian pembelajaran juga telah tersaji dalam buku ini sehingga dapat terlihat hasilnya.

Buku TTG ini berisi tentang penjelasan mengenai alur penerapan penggunaan film sebagai media untuk meningkatkan kesadaran gender melalui pembuatan movie review. Buku ini juga disertai dengan penjelasan mengenai definisi dan pemahaman dasar tentang gender, berbagai contoh, serta hasil penerapan teori sehingga buku ini cocok dijadikan bahan bacaan bagi para tenaga pendidik maupun masyarakat pada umumnya.

Pendahuluan / Prolog

Kata Pengantar
Segala puji bagi Allah SWT atas rahmat dan karunia-Nya sehingga kami dapat menyelesaikan Buku Teknologi Tepat Guna yang bertujuan memberikan panduan yang komprehensif dan praktis bagi pembaca dalam pemanfaatan kegiatan English Movie Club untuk peningkatan kesadaran gender. Kami juga mengucapkan terima kasih yang besar-besarnya kepada seluruh pihak yang sudah berkontribusi dalam penulisan buku ini.

Buku ini terdiri dari 3 bab. Bagian pertama buku berisi pengenalan tentang gender, isu gender, serta kesadaran dan kesetaraan gender. Selanjutnya, Bab 2 memuat inti pembahasan tentang langkah mengenali isu gender dari film, langkah menulis movie review, mekanika penulisan, dan hasil aplikasi Teknologi Tepat Guna di SMA Negeri 5 Purwokerto. Bab 3 buku ini diakhiri dengan harapan dan ucapan terima kasih kepada pihak-pihak yang terkait.

Dengan terbitnya buku TTG ini, kami berharap kami mampu berkontribusi pada proses edukasi kesadaran dan kesetaraan gender yakni dengen pemanfaatan film-film berbahasa Inggris. Kami menyadari bahwa buku ini masih banyak kekurangan. Oleh karena itu, kami sangat mengharapkan kritik dan saran yang membangun dari para pembaca sehingga kami dapat menghasilkan karya yang lebih baik dan berkualitas.

Semoga buku ini dapat memberikan wawasan bagi para pembaca dan memberikan kontribusi dalam dunia pendidikan untuk dapat memanfaatkan film sebagai media ajar terutama dalam kegiatan pengarusutamaan gender.

Penulis

Ririn Kurnia Trisnawati - Seorang dosen di Prodi Sastra Inggris, Fakultas Ilmu Budaya, Universitas Jenderal Soedirman yang lahir di Sragen pada 7 Desember 1982. Penulis menyandang gelar Sarjana Sastra dari Universitas Negeri Yogyakarta dan gelar Magister of Arts dari Universitas Gadjah Mada. Selama berkecimpung di dunia Pendidikan tinggi hampir 20 tahun dengan mengambil konsentrasi bidang kajian sastra, penulis telah menghasilkan sejumlah karya diantaranya ialah buku antologi cerita pendek berjudul The Untold Darkness: Noir Stories of Banyumas (2020), The Deadly of the Unseen and other stories on COVID-19 (2021) serta sejumlah karya artikel ilmiah di berbagai jurnal baik jurnal nasional dan jurnal internasional terindek dan bereputasi.
Mia Fitria Agustina - Lahir di Magelang, 17 Agustus 1979. Penulis menempuh pendidikan sarjana di Universitas Negeri Yogyakarta jurusan Sastra Inggris dan program pascasarjana di Universitas Gajah Mada jurusan Pengkajian Amerika. Saat ini penulis mengajar di program sarjana Sastra Inggris di Universitas Jenderal Soedirman. Selama kurang lebih 20 tahun bekerja di bidang pendidikan, beberapa karya penulis dengan tema kesetaraan gender berjudul "Kamarku Biru", "Membantu Ibu", dan "Yose Menangis" menjadi sebagian kecil dari hasil pemikiran penulis. Karya-karya ini berbentuk cerita anak yang diharapkan dapat menjadi pemicu awal kesadaran gender di usia dini. Beberapa karya penulisan lain juga banyak menggunakan tema tersebut terutama karya-karya berupa artikel di jurnal nasional terkreditasi berjudul Gender Stereotypes in Nancy Meyers’ “The Intern” (2015): A study of Film Audience Response, Empowered Women Represented In Rupi Kaur’s 'Milk And Honey', Glass Ceiling Effect in What Men Want Movie (2019), dan Post-structural Feminism to Fight Kyriarchy: A Case of Black Widow (2021).
Dian Adiarti - Lahir di Surakarta 6 Juni 1971. Penulis menyelesaikan Studi S1 di Universitas Negeri Semarang, Program Studi Pendidikan Bahasa Inggris dan S2 dari Universitas Diponegoro bidang Humaniora (Ilmu Susastra). Penulis bergabung dengan Universitas Jenderal Soedirman sejak tahun 2008, dan menjadi dosen pengampu mata kuliah Poetry dan Drama di program studi S1 Sastra Inggris. Mulai tahun 2015, penulis mengajar mata kuliah Literature Teaching and Appreciation pada Program Studi S1 Pendidikan Bahasa Inggris dan sekaligus menjadi Home Based penulis sampai sekarang. Ketertarikan penulis pada dunia pendidikan semakin terbentuk saat penulis diberi amanat untuk mengajar mata kuliah Pengantar Ilmu Pendidikan dan mata kuliah Micro Teaching.
Selama kurang lebih 15 tahun, penulis terlibat dalam kegiatan Tri Darma Perguruan Tinggi di Fakultas Ilmu Budaya Universitas Jenderal Soedirman Purwokerto. Kegiatan publikasi artikel jurnal, prosiding, dan keikutsertaan menulis buku merujuk pada kegiatan pembelajaran meliputi bidang Sastra, Best Practice, Kesusasteraan Inggris, Kajian Budaya, dan Pengajaran Bahasa Inggris. Selanjutnya, kegiatan pengabdian masyarakat yang telah saya laksanakan bersama tim pengabdian merujuk pada kegiatan Literasi Anak Usia Dini pada masa Pandemi, Literasi peningkatkan Sikap Toleransi, dan Literasi Pemahaman Konsep Kesetaraan Gender melalui membaca Karya Sastra, menonton Film, dan Membuat Video.
Eka Dyah Puspita Sari - Lahir di Kota Semarang, 11 Januari 1988. Penulis menempuh studi S1 Pendidikan Bahasa Inggris di Universitas Negeri Semarang dan studi Pascasarjana Linguistik Terapan Bahasa Inggris di Universitas Diponegoro.
Saat ini, penulis bergabung menjadi salah satu dosen bahasa Inggris di Fakultas Ilmu Budaya, Universitas Jenderal Soedirman dan mengajar mata kuliah Media Discourse, Teaching English as a Foreign Language, Speaking for Academic Purposes, Academic Writing, serta beberapa mata kuliah lain.
Selama lebih dari 11 tahun terjun di dunia pendidikan, penulis aktif menghasilkan berbagai karya yang dimanfaatkan untuk kepentingan akademik dan umum. Publikasi karya ilmiah penulis terdapat pada berbagai jurnal dan prosiding terindeks dan bereputasi, baik nasional dan internasional. Selain itu, hasil tulisan penulis juga diterbitkan dalam bentuk buku nonfiksi kategori umum, seperti “The Power of Memoir: Kisah Nyata Menulis Memoar yang Menyembuhkan Luka Hati”, “Tune In: General English Handbook”, dan “A Handbook of Genre-Based Writing”.

Editor

Gita Anggria Resticka - Seorang pengajar di Jurusan Sastra dan Bahasa Indonesia, Fakultas Ilmu Budaya, Universitas Jenderal Soedirman. Gelar master diraih di Universitas Gadjah Mada pada tahun 2012 dengan bidang Ilmu Linguistik.

Daftar Isi

Sampul
Prakata
Daftar Isi
Daftar Tabel
Bab 1. Pendahuluan
     1.1 Apa itu Gender?
     1.2 Apa itu Isu Gender?
     1.3 Apakah Gender Awareness dan Gender Equality?
Bab 2. Film sebagai Media Peningkatan Kesadaran Gender: Alur Penerapan TTG
     2.1. Langkah Pertama: Cara Mengenali Ragam Permasalahan Gender dari Media Film
     2.2. Langkah Kedua: Menulis Movie Review dengan Isu Gender
     2.3. Langkah Ketiga: Menulis Movie Review sesuai Mekanika Penulisan
     2.4. Hasil Aplikasi TTG di SMA N 5 Purwokerto
Bab 3. Penutup
Daftar Pustaka
Profil Penulis